Melihat Perbedaan Chery Tiggo 4 dengan Tiggo 5X, SUV Entry-Level yang Menarik Perhatian, Ini Penjelasannya!

Melihat Perbedaan Chery Tiggo 4 dengan Tiggo 5X, SUV Entry-Level yang Menarik Perhatian, Ini Penjelasannya!--foto: kolase pagaralampos.co

KORANPAGARALALMPOS.CO - Chery, merek otomotif asal China, terus memperluas portofolio produknya di pasar SUV global dengan memperkenalkan berbagai model dari keluarga Tiggo.

Dari Tiggo 4 hingga Tiggo 9, setiap model memiliki keunggulan masing-masing yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen di berbagai negara.

Salah satu model yang menarik perhatian adalah Chery Tiggo 4, SUV dengan bodi ringkas yang diposisikan sebagai model entry-level.

Namun, ada beberapa perbedaan penting antara Tiggo 4 dan Tiggo 5X, terutama untuk pasar Indonesia.

BACA JUGA:Honda Pastikan Peluncuran eN1 di Awal 2025, Mobil Listrik Berdaya Tempuh 500 Km

Nama dan Filosofi di Balik Penamaan Tiggo 5X

Meskipun Chery memperkenalkan Tiggo 4 sebagai SUV entry-level untuk pasar global, khusus di China dan Indonesia, model ini dikenal dengan nama Tiggo 5X.

Keputusan untuk tidak menggunakan nama "Tiggo 4" di dua pasar ini dipengaruhi oleh faktor budaya dan kepercayaan lokal.

Di China, angka "4" dianggap kurang menguntungkan karena memiliki bunyi yang mirip dengan kata "kematian" dalam bahasa Mandarin.

BACA JUGA:1 Lagi MPV Listrik Asal Dari China Siap Meluncur di Indonesia, Ini Dia Mobilnya!

Hal ini juga berlaku di Indonesia, di mana Chery Sales Indonesia (CSI) menerima masukan dari jaringan diler lokal untuk menggunakan nama Tiggo 5X sebagai pengganti Tiggo 4.

Menurut Qu Ji Zong, Executive Vice President CSI, keputusan ini diambil untuk menyesuaikan dengan kepercayaan lokal dan menjaga citra positif merek Chery di pasar tersebut.

"Kami mendapatkan masukan dari rekan diler untuk tidak memberikan nama Tiggo 4, tapi Tiggo 5, karena angka 4 memiliki arti yang kurang baik," ujarnya.

Perbandingan Spesifikasi Mesin

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan