Berikan Makan Gratis, Kebermanfaatan Program Nyata ke Masyarakat

Dukungan Masyarakat Menguat untuk ALAF--pagaralampos

PAGARALAMPOS.CO - Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam Nomor Urut 1, H Alpian Maskoni SH MSi dan Alfikriansyah gelar makan gratis, bertempat di FOOD Hall SM SQUARE Pagaralam, belum lama ini.

Kedatangan ALAF tentunya disambut antusias oleh masyarakat dengan menyerukan jargon ‘ALAF’.

Sejak awal kedatangan pasangan Alpian Maskoni dan Alfikriansyah, suasana di FOOD Hall SM SQUARE langsung meriah.

BACA JUGA:Bangun Kota Pagaralam Menjadi Lebih Baik Lagi

Masyarakat yang hadir terlihat sangat antusias, tak hanya karena kesempatan menikmati makan gratis, tetapi juga untuk mendekatkan diri dengan calon pemimpin mereka. 

Sorak-sorai ‘ALAF!’ menggema di seluruh area acara, menunjukkan betapa kuatnya dukungan dari warga Pagaralam untuk pasangan calon ini, baik tua maupun muda, dengan penuh semangat menyambut kedatangan mereka, bahkan beberapa di antaranya langsung mendekati dan berjabat tangan dengan kedua calon.

Dalam sambutannya, Alpian menyampaikan jika dirinya sengaja hanya ingin makan di FOOD Hall SM SQUARE tersebut bersama masyarakat sekitar.

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Matrik Bullish Bitcoin, Ini Penjelasanya

“Saya baru mendengar jika di SQUARE ada tempat makan, untuk itu saya langsung berkeinginan dan mencicipi makanan yang ada di lokasi ini,” pungkasnya.

Salahsatu warga yang hadir, Sumarno, mengungkapkan rasa bangganya terhadap pasangan ALAF. Menurutnya, Alpian Maskoni dan Alfikriansyah telah memberikan bukti nyata di periode sebelumnya dengan berbagai program yang benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

“Kami mendukung penuh ALAF untuk dua periode, karena mereka peduli dan program-program mereka nyata,” katanya.

Tag
Share