Honda XRM 125 DSX, Motor Bebek Trail Tangguh, Cocok Buat Trabasan dengan Harga Setara Honda BeAT

Honda XRM 125 DSX, Motor Bebek Trail Tangguh, Cocok Buat Trabasan dengan Harga Setara Honda BeAT--foto: kolase pagaralampos.co

BACA JUGA:Modifikasi Motor Yamaha WR 155 R, Bangkitkan Gaya Trail Jadul ala DT 100 Versi Modern

Fitur Canggih untuk Motor Trabasan

Walaupun dikenal sebagai motor bebek trail, Honda XRM 125 DSX dibekali dengan fitur-fitur canggih yang biasanya ditemukan pada motor modern.

Salah satu yang paling mencolok adalah penggunaan speedometer digital. Fitur ini jarang ditemukan di motor bebek kelas bawah, apalagi motor yang diperuntukkan untuk trabasan.

Speedometer digital ini memberikan kesan modern dan memudahkan pengendara dalam memantau kecepatan dan informasi lainnya saat berkendara.

BACA JUGA:Resmi Dijual, Motor Listrik Polytron Fox 500 dengan Jarak Tempuh 130 Km, Harganya Setara NMAX Turbo

Selain itu, Honda juga telah menyematkan teknologi PGM-FI (Programmed Fuel Injection) pada XRM 125 DSX, yang membuat konsumsi bahan bakarnya menjadi lebih irit.

Hal ini tentunya menjadi nilai tambah, terutama bagi mereka yang mengutamakan efisiensi bahan bakar dalam penggunaan sehari-hari.

Kapasitas tangki bensin motor ini juga cukup standar, yakni sekitar 3,9 liter, mirip dengan motor bebek lainnya yang dijual di Indonesia.

Untuk keamanan, XRM 125 DSX dilengkapi dengan rem cakram di kedua rodanya, baik di depan maupun di belakang.

BACA JUGA:Yamaha MT-25, Pilihan Menarik untuk Pecinta Motor Sport Non-Fairing yang Jarang Ditemui, Ini Spesifikasinya!

Kehadiran rem cakram ini tentunya meningkatkan performa pengereman, yang sangat penting saat melewati medan-medan sulit.

Selain itu, motor ini juga dilengkapi dengan pelindung knalpot yang dirancang agar pengendara lebih aman saat beraksi di jalur off-road.

Mesin Tangguh 125 cc, Siap Garuk Tanah

Honda XRM 125 DSX dibekali mesin 125 cc, 4-tak, SOHC berpendingin udara yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 7,12 kW pada 7.500 rpm dan torsi maksimum 9,55 Nm pada 6.500 rpm.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan