Iptu Suparna : Jaga Kesehatan, Laksanakan Tugas dengan Baik

DISIPLIN : Kasat Intelkam sampaikan arahan kepada personel yang mengikuti apel pagi di Mapolres.--pagaralampos.com

PAGARALAM, PAGARALAMPOS – Bertempat di Mapolres Pagar Alam, personel ikuti apel pagi yang dipimpin oleh Kasat Intelkam, Iptu Suparna SH.

Apel pagi ini dihadiri oleh para pejabat utama, brigadir, serta ASN Polres Pagaralam. 

Meskipun cuaca hujan deras menyelimuti wilayah tersebut, apel pagi tetap dilaksanakan dengan penuh disiplin dan ketepatan waktu.

Dalam sambutannya, Iptu Suparna mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel yang tetap hadir dan aktif mengikuti apel pagi meskipun cuaca tidak mendukung Beliau memberikan apresiasi khusus atas komitmen dan keseriusan seluruh anggota dalam menjalankan rutinitas ini dengan baik. 

BACA JUGA:Jalankan Tugas dengan Penuh Pengabdian

Pesan ini menunjukkan betapa pentingnya ketahanan dan konsistensi dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.

“Pentingnya menjaga kesehatan di musim hujan ini. Beliau mengingatkan kepada semua anggota untuk memperhatikan pola makan dan menjaga kesehatan tubuh” 

Kesehatan personel menjadi prioritas utama untuk memastikan kesiapan dalam melaksanakan tugas yang diemban.

Selain itu, Kasat Intelkam menginstruksikan agar setiap personel secara rutin membersihkan lingkungan kerja masing-masing.

BACA JUGA:Perkuat Ikatan Sosial Masyarakat

Hal ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang bersih dan sehat, serta mengurangi risiko terkena penyakit. 

“Laksanakan tugas dengan baik dan benar, demi tercapainya kinerja yang optimal dan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat,” pungkasnya. (Atg06)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan