Cetak Gol Lagi, Erik Ten Hag Yakin Gol Marcus Rashford Bakal Mengalir Deras

Cetak Gol Lagi, Erik Ten Hag Yakin Gol Marcus Rashford Bakal Mengalir Deras-pagaralampos-

KORANPAGARALAMPOS.CO - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag merasa bahagia melihat Marcus Rashford kembali mencetak gol di Premier League.

Ia yakin setelah ini keran gol Rashford yang mampet akan mengalir deras.

Rashford memang lagi jadi sorotan sejak musim 2023/2024 kemarin. Pasalnya sang winger minim membuat gol dan assist di tim utama MU kendati ia selalu jadi pilihan utama Erik Ten Hag.

Pada hari Sabtu (14/9/2024) kemarin, Rashford kembali dipercaya Erik Ten Hag menjadi starter saat Setan Merah bertamu ke markas Southampton. Di laga ini, Rashford berhasil mencetak gol di penghujung babak pertama.

BACA JUGA:Man of The Match, Jadon Sancho Puas dengan Debutnya di Chelsea

BACA JUGA:Newcastle United Siap Selamatkan Antony dari Manchester United

Gol ini merupakan gol pertama Rashford di ajang EPL sejak bulan Maret yang lalu. Erik Ten Hag berharap bahwa keran gol Rashford bakal mengalir deras setelah gol ini.

“Saya rasa mencetak gol merupakan sesuatu yang penting bagi seorang penyerang.

Setiap penyerang selalu ingin mencatatkan nama mereka di papan skor,” buka Ten Hag dalam konferensi persnya seusai laga.

“Ketika ia mampu mencetak gol pertama, maka gol-gol lainnya akan datang dengan sendirinya.

BACA JUGA:Dani Olmo, Cedera Saat Bela TImnas Spanyol

BACA JUGA: Riccardo Calafiori, Cedera karena Insiden yang Aneh

Ini mirip dengan botol saos tomat, di mana ketika mampet, sekalinya saosnya bisa keluar dari botol, maka saosnya akan mengalir dengan deras.”

Lebih lanjut, Ten Hag mengaku tidak kaget Rashford akhirnya kembali mencetak gol. Ia menyebut sang penyerang benar-benar bekerja keras dan ia kini menuai hasil kerja kerasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan