Tunjukkan Kreativitas, Kembangkan Bakat di Bidang Seni Rupa

RIANG GEMBIRA: Tampak sejumlah peserta didik TK Aisyiyah Busatanul Athfal antusias saat mengikuti Lomba Mewarnai Tingkat TK se-Kota Pagaralam.--pagaralampos.com

Lomba mewarnai tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) se-Kota Pagar Alam digelar Harian Umum Pagaralam Pos memasuki hari ketiga, Senin (9/9) diadakan di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 1.

Bertempat di Jalan Kopral Nanang, Komplek Masjid Raya, Kelurahan Bangun Jaya, Kecamatan Pagaralam Utara, kegiatan ini diikuti oleh siswa-siswa dari berbagai TK, termasuk TK Aisyiyah Bustanul Athfal 1.

Kepala TK Aisyiyah Bustanul Athfal 1, Indah Mega Yanti, S.Pd., menyambut positif penyelenggaraan lomba mewarnai ini.

“Syukur Alhamdulillah, hari ini kita kembali mengikuti lomba mewarnai yang dilaksanakan oleh Pagaralam Pos. Anak-anak sangat senang dan antusias mengikuti lomba ini,” ujarnya.

BACA JUGA:Warga Waspadai Berita Hoax Jelang Pilkada

Sebanyak 36 siswa dari TK Aisyiyah Bustanul Athfal 1 berpartisipasi dalam lomba ini, dengan tingkat partisipasi mencapai 99% dari seluruh siswa.

Kegiatan ini tidak hanya memberikan ruang bagi anak-anak untuk bersenang-senang, tetapi juga membantu mengembangkan bakat dan kreativitas mereka, khususnya di bidang seni rupa.

Indah Mega Yanti berharap lomba seperti ini dapat terus diadakan di masa mendatang karena sangat bermanfaat bagi perkembangan siswa.

“Dengan adanya lomba mewarnai seperti ini, kita dapat melihat bakat siswa di bidang seni rupa, serta menambah kreativitas mereka.

BACA JUGA:Tips Berkunjung ke Taman Remaja Surabaya, Simak Penjelasannya!

Saya berharap ke depannya kegiatan ini bisa diadakan lagi agar anak-anak bisa terus mengembangkan bakat seni rupa mereka dan menjalin silaturahmi dengan sekolah-sekolah lain,” tambahnya.

Lomba mewarnai ini diharapkan dapat menjadi ajang pengembangan potensi siswa, serta mendorong minat dan keterampilan seni sejak usia dini.

Kegiatan ini juga menjadi sarana positif bagi anak-anak untuk belajar bersosialisasi dan bersaing secara sehat dengan teman-temannya. (Do19/*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan