Permudah Pembayaran Pajak Kendaraan

Permudah Pembayaran Pajak Kendaraan --Pagaralam Pos

PAGARALAM POS, Pagaralam – Dalam upaya mempermudah masyarakat memenuhi kewajiban membayar pajak kendaraan, Polres Kota Pagaralam melalui Kasat Lantas Iptu Dr. Jhoni Albert dan Kanit Regident Ipda Rizal, menghadirkan layanan Mobil Samsat Keliling.

Layanan ini diadakan setiap hari Rabu di kawasan Lubuk Buntak, Kecamatan Dempo Selatan. Mobil Samsat Keliling hadir sebagai solusi bagi masyarakat yang kesulitan membayar pajak kendaraan di kantor Samsat.

Dengan adanya layanan ini, warga dapat membayar pajak kendaraan dan mengambil surat kendaraan yang sudah dibayar tanpa harus ke kantor Samsat.

“Kami hadir di Lubuk Buntak setiap Rabu untuk mempermudah masyarakat dalam pembayaran pajak kendaraan. Selain itu, kami juga melayani pengambilan surat kendaraan dan memastikan pelayanan berjalan dengan lancar. Setiap hari Rabu, kami juga mengatur lalu lintas di kawasan tersebut karena sering terjadi keramaian,” ujarnya.

BACA JUGA:Jaga Keamanan Lingkungan Bersama

Agus, salah seorang warga yang sedang membayar pajak, mengungkapkan apresiasinya.

“Dengan adanya Mobil Samsat Keliling, kami tidak perlu mengantre lama di kantor Samsat. Kami bisa membayar pajak dengan mudah dan cepat di kawasan dekat rumah. Terima kasih kepada Pemerintah Kota Pagaralam dan Polres Kota Pagaralam atas inisiatif ini. Lalu lintas di sini juga lebih teratur dan aman berkat pengaturan dari petugas,” serunya.

Inisiatif ini diharapkan dapat mempermudah warga dalam memenuhi kewajiban pajak kendaraan dan meningkatkan pelayanan publik di Kota Pagaralam.

Keberadaan Mobil Samsat Keliling merupakan langkah positif dalam mendekatkan layanan publik kepada masyarakat serta menjaga kelancaran lalu lintas di kawasan yang ramai. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan