Panduan Kuliner: 7 Makanan Khas Jerman yang Harus Anda Cicipi Guys!
Panduan Kuliner: 7 Makanan Khas Jerman yang Harus Anda Cicipi Guys!-foto.net-net
BACA JUGA:Menelusuri Rasa Bali Halal, Lewat 6 Makanan Tradisional Yang Super Lezat
Dikenal dengan sejarahnya yang kaya dan budaya yang unik, Jerman juga terkenal dengan kuliner lezatnya, menjadikannya destinasi yang menarik bagi para pecinta makanan.
Selain itu, makanan khas Jerman yang mudah dibuat bisa menjadi pilihan menarik untuk menu harian di rumah, dengan bahan-bahan yang relatif mudah ditemukan di pasaran.
Berikut ini dia 7 makanan khas jerman yang enak dan wajib anda coba saat berkunjung:
1. Bratwurst
Bratwurst adalah jenis sosis khas dari Jerman yang memiliki cita rasa kaya daging. Biasanya dibuat dari daging sapi muda, tetapi variasi bahan dasar sosis ini berbeda di setiap daerah.
BACA JUGA:Menjelajahi Kuliner Pontianak: 8 Makanan yang Menjadi Favorit Lokal
Sebagai salah satu produk olahan daging paling populer di Jerman, bratwurst juga dipadukan dengan rempah-rempah seperti jahe, pala, dan ketumbar.
Bratwurst berasal dari kota Nürnberg, Bayern, dan bisa dimasak dengan cara dipanggang, digoreng, atau direbus dengan tambahan saus barbekyu. Sosis ini biasanya disajikan dengan roti, sayuran, atau saus sebagai pelengkap.
2. Sauerkraut
Sauerkraut, atau kubis fermentasi, adalah makanan tradisional Jerman dengan cita rasa asam yang kuat. Kubis yang diiris tipis difermentasi dengan bantuan bakteri seperti leuconostoc, lactobacillus, dan pediococcus, menghasilkan rasa asam yang khas.
BACA JUGA:Mengenal Kuliner Cianjur: 5 Hidangan yang Menggoda Selera, Yuk Cobain!
Meski asam, sauerkraut memiliki umur simpan yang panjang dan telah ada sejak zaman prasejarah. Selain lezat, sauerkraut juga dikenal karena manfaat kesehatannya, terutama karena kandungan vitamin C yang tinggi.
3. Gulaschsuppe
Gulaschsuppe adalah sup daging khas Jerman yang juga dikenal sebagai goulash. Makanan ini awalnya berasal dari para penggembala ternak pada abad ke-9 dan biasanya terbuat dari daging sapi atau kambing dengan tambahan bawang.