Bak Seperti Cahaya Surga Dari Dalam Gua Jomblang: Gunungkidul Yogyakarta
Bak Seperti Cahaya Surga Dari Dalam Gua Jomblang: Gunungkidul Yogyakarta-foto:net-net
PAGARALAMPOS.CO- Gua Jomblang merupakan gua vertikal yang bertipe collapse doline yang juga menjadi objek wisata di Gunungkidul.
Gua ini terbentuk akibat proses geologi amblasnya tanah beserta vegetasi yang ada di atasnya ke dasar bumi yang terjadi ribuan tahun lalu.
Merdeka.com - Gua Jomblang adalah sebuah gua yang berada di Dukuh Jetis Wetan, Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunung Kidul.
Gua ini berjarak 10 km dari Kota Wonosari.
BACA JUGA:Destinasi Wisata Di Pulau Weh Yang Menawan Dan Menarik Perhatian
Dari bentuknya, gua ini termasuk gua vertikal di mana untuk memasukinya pengunjung harus turun ke bawah dengan menggunakan alat pengaman.
Meski berada di tempat yang tersembunyi dan jauh dari hingar bingar kehidupan masyarakat, namun gua ini cukup populer hingga ke wisatawan mancanegara.
Pada 2011, gua ini pernah dijadikan sebagai tempat pengambilan gambar acara “Amazing Race”, sebuah program televisi Amerika Serikat.
Tak hanya itu, pada 2020, gua ini dijadikan sebagai tempat syuting film Twogether yang dibintangi Lee Seung Gi dan Jasper Liu.
BACA JUGA:Referensi Wisata Cocok Untuk Family Gathering, Pantai Carita
Gua ini memang menyimpan banyak hal menarik lainnya.
Proses Terbentuknya Gua Jomblang Gua Jomblang merupakan sebuah gua vertikal yang terbentuk akibat proses geologi ribuan tahun silam.
Pada saat itu, terjadi peristiwa amblesnya tanah beserta vegetasi ke dasar bumi.
Runtuhan tanah ini kemudian membentuk sebuah sinkhole atau sumuran.