AC Milan Berburu Pengganti Olivier Giroud

--Net

MILAN - AC Milan sampai saat ini masih berburu pengganti Olivier Giroud dan menjadikan kapten Timnas Spanyol sebagai incaran utama mereka.

AC Milan kehilangan penyerang andalan mereka, Olivier Giroud, pada akhir musim 2023-2024.

Pasalnya, Giroud sudah menginjak usia 37 tahun dan kontraknya tidak diperpanjang AC Milan. Kontrak penyerang asal Prancis itu telah habis pada 30 Juni 2024 lalu.

Giroud pun sudah resmi bergabung dengan klub Major League Soccer (MLS), Los Angeles FC.

BACA JUGA:Marc Marquez Bisa Menang di Sirkuit yang Tidak Biasa

Sejak bergabung dari Chelsea pada 2021, Giroud memang tampil apik bersama AC Milan meski usianya sudah tidak muda lagi. Dia berhasil menaklukkan nomor punggung 9 yang selama ini dianggap memiliki kutukan sejak pensiunnya Filippo Inzaghi.

Bersama AC Milan, Giroud mencatatkan 49 gol dan 20 assist di berbagai kompetisi.

Penyerang Timnas Prancis itu selalu konsisten mencetak dua digit gol bersama I Rossoneri. Kini AC Milan mulai mencari calon pengganti Giroud di skuad mereka.

Media Italia, Sky Sport Italia, mengabarkan bahwa AC Milan sudah mulai memantau satu nama untuk menjadi calon pengganti Giroud. Sosok tersebut adalah penyerang Atletico Madrid, Alvaro Morata.

BACA JUGA:Ombak Kecil yang Diabaikan

Morata sendiri sebenarnya sempat menjadi target AC Milan pada bulan-bulan sebelumnya ketika isu kepergian Giroud mencuat. Akan tetapi, upaya I Rossoneri untuk menggaet Morata mandek karena si pemain tidak ingin hengkang. (net)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan