Bumil Wajib Tahu! Ini Dia 7 Tips Ampuh Menguatkan Kandungan yang Lemah

Bumil Wajib Tahu! Ini Dia 7 Tips Ampuh Menguatkan Kandungan yang Lemah-Kolase by Pagaralampos.com-pagaralampos

BACA JUGA:Nafsu Makan Hilang Seketika? Jangan Cemas Ini 5 Tips Sederhana Untuk Mengembalikan Nafsu Makan yang Hilang!

Menurut Wikipedia, sekitar 8% wanita mengalami keguguran pada trimester kedua.

Oleh karena itu, penting bagi ibu hamil untuk rutin memeriksakan kandungannya ke dokter atau melalui USG untuk mendeteksi masalah medis yang mungkin terjadi.

Kandungan lemah, yang ditandai dengan leher rahim yang membuka sebelum waktunya, adalah salah satu masalah reproduksi yang umum dialami wanita hamil.

Berikut inilah 7 cara mengatasi kandungan lemah jangan cemas mom simak artikel ini:

BACA JUGA:Apa Itu Anemia? Ini Dia 5 Tips Penting Mengelola Anemia Untuk Kesehatan Optimal

1. Pemberian Suplemen Progesteron

Hidroksiprogesteron kaproat adalah hormon progesteron sintetis yang digunakan untuk mencegah kelahiran prematur. Biasanya diberikan pada trimester kedua kehamilan.

Meskipun manfaatnya dalam mencegah persalinan dini sudah terbukti, efeknya terhadap kekuatan leher rahim masih memerlukan penelitian lebih lanjut.

2. USG Berulang

Selama kehamilan, USG biasanya dilakukan sekali setiap trimester. Namun, bagi ibu hamil dengan kandungan lemah, USG mungkin perlu dilakukan lebih sering, seperti setiap dua minggu sekali.

BACA JUGA:Kamu Lagi Sakit Gigi? Ini Dia 5 Tips Langkah-Langkah Mudah Mengatasi Sakit Gigi di Rumah

Tujuannya adalah untuk memantau perubahan leher rahim, termasuk peningkatan risiko pembukaan prematur, serta memeriksa perkembangan janin secara keseluruhan.

3. Prosedur Ikat Leher Rahim (Cervical Cerclage)

Jika leher rahim terbuka sebelum waktunya dan janin belum cukup matang untuk lahir, dokter dapat merekomendasikan cervical cerclage. Prosedur ini melibatkan pengikatan serviks untuk mencegahnya terbuka terlalu dini.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan