EURO 2024 - Timnas Italia Waspada dengan Swiss

EURO 2024 - Timnas Italia Waspada dengan Swiss-pagaralampos-

KORANPAGARALAMPO.CO - Timnas Italia waspada dengan kekuatan Swiss setelah berkaca pada apa yang dialami oleh Inggris dan Prancis.

Timnas Italia dipastikan memperpanjang nafas mereka untuk mempertahankan gelar juara EURO 2020.

Saat ini, Timnas Italia dipastikan lolos ke babak 16 besar EURO 2024 setelah finis sebagai runner-up Grup B.

Hasil itu didapatkan setelah Gli Azzurri menahan Timnas Kroasia di laga terakhir dengan skor 1-1. Dengan finis sebagai runner-up Grup B, Timnas Italia dipastikan akan berhadapan dengan runner-up Grup A.

BACA JUGA:Hasil EURO 2024 - Denmark Lolos ke 16 Besar

BACA JUGA:Hasil EURO 2024 - Belanda Dihantam Austria

Runner-up Grup A sendiri diisi oleh Timnas Swiss yang lolos bersama dengan Jerman.

Jelang laga melawan Swiss, Timnas Italia mengaku waspada. Pasalnya, Timnas Italia berkaca dari hasil yang didapatkan oleh dua favorit juara, yaitu Inggris dan Prancis.

Sepanjang babak penyisihan grup, Inggris dan Prancis memang hanya mampu memenangkan satu laga.

Adapun dua laga lainnya berkahir dengan hasil imbang. Bahkan, Timnas Prancis finis sebagai runner-up Grup D di bawah Austria.

BACA JUGA:Hasil Euro 2024 - Inggris Imbang Tanpa Gol

BACA JUGA:Hasil Euro 2024 - Spanyol Sempurna di Fase Grup

Bek Timnas Italia, Alessandro Buongiorno, mengaku bahwa Piala Eropa tahun ini memang sulit ditebak.

Pasalnya, semua laga yang ada sangat sulit dan tidak mudah ditebak hasilnya. Oleh karena itu, Buongiorno menyebut bahwa Timnas Italia akan sangat waspada dengan Swiss yang akan mereka lawan di babak 16 besar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan