Tampilkan Program Unggulan, Meriahkan HUT Kota Pagar Alam ke-23

Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Pagar Alam ke-23--pagaralampos

PAGARALAMPOS.CO - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Pagar Alam ke-23, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kota Pagaralam ikut andil dalam memeriahkan Besemah Expo ke-XX, yang digelar di Lapangan Merdeka, Kecamatan Pagaralam Utara. Jumat, (21/6) siang.

Dalam momen penting itu, stand Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kota Pagar Alam memajang hasil dari salah satu program unggulan kemandirian pangan. Juga menggaungkan Gemar Makan Ikan, B2SA, Perkarangan Pangan Lestari (P2L).

BACA JUGA:Bina dan Ciptakan Atlet Muda Berprestasi

Plh Kepala DKPP Kota Pagar Alam Dahnial Nasution kepada Pj Walikota Pagaralam ia menyampaikan, program dinas selaras dengan program Provinsi Sumsel. "Yang dipajang dari stand kita merupakan hasil produksi KWT, saat ini terdapat 34 KWT yang masih aktif," kata Dahnial, Jum'at (21/6) sore.

Selain itu, Dahnial juga memaparkan bahwa DKPP juga memprogram cadangan pangan antisipasi kerawanan pangan di wilayah Pagar Alam. "Dari tahun 2009 DKPP telah menyalurkan 56,51 ton beras Cadangan Pangan untuk penanggulangan bencana,"jelasnya.

BACA JUGA:Wujudkan Pagar Alam Bersih, DLH Meriahkan Besemah Expo ke 20

Menurut pantauan di lapangan Pj Walikota Pagar Alam H Lusapta Yudha Kurnia mengunjungi stand didampingi oleh Pj TP PKK Kota Pagar Alam Liza Rahayu Pratiwi Yudha, berserta Pj Sekda Kota Pagar Alam Rano Fahlesi, Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda SIK SH MT, Kajari Pagar Alam Fajar Mufti SH MH. (ADV)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan