Manchester United Menang 3-0 Lawan Everton

Manchester United Menang 3-0 Lawan Everton-Foto : Net-Net

Bermain untuk peran tidak biasa, Rashford justru memberi warna baru bagi United.

Dia memberikan cara menyerang baru dari sisi kanan, jika dibanding Antony.

Rashford tak banyak melakukan dribel, tetapi lebih sering melepas crossing.

Pada babak kedua, Erik ten Hag dua kali mengganti peran Rashford.

BACA JUGA: Hasil Liga Italia, Juventus Vs Inter Milan Sama Kuat

Saat Facundo Pellistri masuk, Rashford jadi winger kiri. Lalu, saat Hannibal Mejbri masuk, Rashford jadi penyerang tengah.

Selain perubahan posisi Rashford, Erik ten Hag juga mengubah komposisi di lini tengah.

Kobbie Mainoo lebih dipilih untuk masuk starting XI dibanding Sofyan Amrabat atau Donny van de Beek. Ini adalah debut bagi Kobbie Mainoo.

BACA JUGA:Spanyol Bertekad Bungkam Jerman di Perempat Final Piala Dunia U-17 2023

Kobbie Mainoo bermain sangat solid di lini tengah.

Dia sangat berkontribusi, pada momen bertahan maupun menyerang.

Kobbie Mainoo bahkan membuat satu sapuan penting pada menit ke-32 untuk membuat United tak kebobolan.

Mainoo tercatat menjadi pemain Man United di laga tersebut yang melakukan dribel sukses paling banyak (2) dan umpan ke sepertiga akhir paling banyak (6).

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan