Pendakian GAD Ditutup Sementara

PENDAKIAN: Aktivitas pendakian ke GAD bakal ditutup sementara waktu, terhitung sejak tanggal 2 hingga 8 Juni 2024.--pagaralampos.com

PAGARALAM POS, Pagaralam – Pendakian Gunung Dempo, salahsatu aktivitas yang sangat dinantikan oleh para pecinta alam dan petualang, akan ditutup sementara mulai tanggal 2 hingga 8 Juni 2024.

Penutupan ini dilakukan untuk pelaksanaan evaluasi internal organisasi.

Kepala Balai Registrasi Gunung Api Dempo (BRIGADE) Kota Pagaralam, Arindi, mengonfirmasi penutupan sementara ini.

“Mulai tanggal 2 hingga 8 Juni, aktivitas pendakian ke Gunung Dempo akan ditutup. Namun, wisatawan masih dapat berkemah di Kampung 4 Pagaralam,” jelas Arindi. 

BACA JUGA:Tingkatkan Inovasi Pelaku Usaha

Keputusan ini diambil kata Arindi, dengan pertimbangan matang untuk meningkatkan keselamatan, kualitas layanan, dan pengalaman pendaki di masa mendatang.

Meskipun pendakian ke puncak gunung ditutup, para pendaki masih memiliki kesempatan untuk menikmati keindahan alam dengan berkemah di Kampung 4. 

Area ini tetap dibuka untuk aktivitas camping dan Pendidikan Dasar (Diksar), bagi para pendaki dan pecinta alam yang ingin mengeksplorasi keindahan Pagaralam.

Arindi juga menambahkan, jika selain kegiatan camping, berbagai destinasi wisata menarik lainnya di Pagaralam tetap aman dan terbuka dikunjungi seperti biasa.

BACA JUGA:Atlet Badminton Tunggal Putra Pemilik Smash Tercepat di Dunia. Indonesia Pasti Masuk!

“Selain camping, wisatawan masih dapat menikmati berbagai objek wisata menarik di Pagaralam yang tetap beroperasi seperti biasanya,” tambahnya.

Penutupan sementara ini diharapkan dapat memberikan waktu yang cukup bagi pihak berwenang untuk melakukan evaluasi menyeluruh.

Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa seluruh fasilitas dan prosedur keamanan berada dalam kondisi optimal saat pendakian dibuka kembali.

Dengan langkah ini, diharapkan pengalaman pendakian di Gunung Dempo dapat menjadi lebih aman dan menyenangkan bagi semua pengunjung.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan