EURO 2024 - Dipanggil Timnas Portugal Cristiano Ronaldo Senang Bukan Main

EURO 2024 - Dipanggil Timnas Portugal Cristiano Ronaldo Senang Bukan Main-pagaralampos-

KORANPAGARALAMPOS.CO - Megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, begitu bahagia saat mengetahui dirinya dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024.

Pelatih Roberto Martinez resmi merilis skuad Timnas Portugal untuk Euro 2024.Pengumuman tersebut disampaikan pria asal Spanyol itu pada Selasa (21/5/2024) waktu setempat.

Dari 26 pemain yang dibawa, Cristiano Ronaldo adalah salah satunya.Ya, Ronaldo masih menjadi andalan Portugal di turnamen yang akan berlangsung di Jerman tersebut.

CR7 pun menyambut panggilan Timnas Portugal dengan penuh kegembiran.

BACA JUGA: EURO 2024 - Tak Ada Nama Rashford dan Sancho di Timnas Inggris, Southgate Punya 12 Pemain

Dirinya mengunggah sebuah postingan di Instagram yang menggambarkan betapa senangnya ia kembali dipercaya memimpin Selecaso das Quinas di Piala Eropa.

Dalam postingan tersebut, Ronaldo menampilkan foto diri sembari mengenakan jersei Portugal.Ia juga menyematkan takarir singkat yang bertuliskan, "Bangga bisa kembali mewakil Portugal di Euro. Ayo lakukan semuanya!".

Wajar eks superstar Real Madrid itu begitu bersemangat dengan pemanggilan tersebut.Meski sudah menjadi andalan Portugal selama bertahun-tahun, tak bisa dimungkiri bahwa Ronaldo saat ini sudah uzur.

Ronaldo sudah berumur 39 tahun, usia yang tak lagi ideal bagi pesepak bola profesional.Ditambah lagi, Ronaldo sudah berada di luar orbit persaingan sepak bola Eropa sejak awal 2023.

BACA JUGA:EURO 2024 - Nasib Harry Kane Bikin Khawatir Inggris

Hal itu membuat kapasitasnya sebagai pemain andalan Portugal diragukan.Namun, Ronaldo terus membuktikan bahwa dirinya masih layak memimpin negaranya.

Ia menjadi pesepak bola tersubur di sepanjang 2023 dengan koleksi 54 gol.Peraih 5 trofi Ballon d'Or juga masih menjadi mesin gol Al Nassr pada musim ini.

Dirinya mencetak 42 gol dari 42 penampilan di lintas kompetisi.Performa ganas tersebut juga menjadi modal Ronaldo untuk menapaki kakinya pada ajang Euro untuk kali keenam sepanjang kariernya.

Prestasi terbaik rival abadi Lionel Messi itu di turnamen akbar tersebut adalah membawa Portugal menjadi juara pada edisi 2016.

Tag
Share