Sariawan Lidah? Ini Dia 5 Tips Efektif yang Perlu Anda Coba di Rumah
Sariawan Lidah? Ini Dia 5 Tips Efektif yang Perlu Anda Coba di Rumah-Kolase by Pagaralampos.com-pagaralampos
Bila perawatan alami tidak juga mampu membuat sariawan di lidah cepat sembuh, Anda dapat mengoleskan obat sariawan ke lidah. Obat sariawan biasanya mengandung antijamur sehingga mampu menghentikan pertumbuhan jamur penyebab sariawan.
Obat sariawan yang bersifat antijamur biasanya memuat kandungan fluconazole, clotrimazole, nystatin, dan itraconazole.
BACA JUGA:Yuk Jaga Kesehatan! Inilah 5 Tips Mengatasi Jantung Lemah dengan Gaya Hidup Sehat
Selain mengandung antijamur, obat sariawan ada juga yang mengandung kortikosteroid, seperti fluocinonide, beclomethasone, dan hydrocortisone hemisuccinate.
Obat yang memuat kandungan kortikosteroid dapat mengatasi sariawan dengan cara mengurangi rasa nyeri yang ditimbulkan. Saat mengoleskan obat ini, ikutilah petunjuk yang tertera pada kemasan atau sesuai dengan anjuran dokter.