Kabar Buruk dari Guinea Menyulitkan Persiapan Timnas U-23 Indonesia Menuju Playoff Olimpiade 2024

Kabar Buruk dari Guinea Menyulitkan Persiapan Timnas U-23 Indonesia Menuju Playoff Olimpiade 2024-pagaralampos-

PAGARALAMPOS.CO - Timnas U-23 Guinea mendapatkan kabar buruk jelang laga playoff Olimpiade 2024.

Guinea dipastikan bakal kehilangan pemain jelang laga lawan Timnas U-23 Indonesia. Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Guinee Foot.

Striker andalan Timnas U-23 Guinea, Lamine Diaby-Fadiga absen saat menghadapi Timnas U-23 Indonesia.

"Kabar buruk bagi Lamine Diaby-Fadiga," tulis Guinee Foot.

BACA JUGA:Tanpa Rizky Ridho, Garuda Muda Optimis Kalahkan Guinea

"Striker asal Guinea, yang bermain untuk Paris FC di Ligue 2 Prancis, akan absen bersama Syli U-23 untuk pertandingan play-off antarbenua pada 9 Mei di Paris," lanjutnya.

Tentu, absennya pemain 23 tahun tersebut merugikan skuad Guinea. Lamine Diaby-Fadiga punya karier cemerlang di masa mudanya.

Lamine menghabiskan karier di usia mudanya bersama akademi OGC Nice. Selama di OGC Nice, ia pernah memperkuat Timnas Prancis U-16 sampai U-18.

Dirinya langsung promosi ke tim senior OGC Nice pada awal musim 2019/2020. Namun, masalah indisipliner yang membuat kariernya berantakan.

BACA JUGA: Uzbekistan Bertemu Spanyol: Jepang Segrup Bersama Israel di Olimpiade 2024

Dirinya hanya bertahan tiga bulan di OGC Nice usai dijual ke tim kasta kedua Liga Prancis, Paris FC. Di klub Paris FC, ia sempat dipinjamkan ke tim kasta kedua Liga Belanda, FC Eindhoven.

Baru pada musim ini, ia kembali menjadi andalan Paris FC.Bersama tim asal ibu kota Prancis tersebut, Diaby-Fadiga sukses jadi andalan utama di lini depan.

Sepanjang musim ini, ia tampil 27 kali dan sudah mencetak tujuh gol. Guinee Foot menyebut bahwa Kaba Diawara sudah mengirim surat panggilan kepada tim yang menaungi Lamine Diaby-Fadiga.

Namun, sang pemain masih menunggu lampu hijau untuk memenuhi syarat bisa membela Timnas Guinea.

Tag
Share