Majukan Pagaralam, Tingkatkan Pelayanan Kesehatan dan Pendidikan

Upacara Gabungan--pagaralampos

PAGARALAMPOS.CO - Pj Walikota Pagaralam H Lusapta Yudha Kurnia SE MM memimpin upcara gabungan, dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN), Hari Guru, HUT PGRI dan HUT KORPRI, Berlangsung di halaman Kantor Walikota Pagaralam, kemarin.

Dalam sambutannya, H Lusapta Yudha Kurnia menyoroti pentingnya transformasi dalam berbagai sektor, termasuk kesehatan, pendidikan, dan tugas parlemen.

BACA JUGA:Angka Kemiskinan Ekstrem Turun

Ia menekankan bahwa transformasi ini melibatkan perubahan mendasar dalam mentalitas, tugas, dan fungsi setiap parlemen, baik dari unsur TNI, Kepolisian, ASN, maupun Non-ASN. 

Setiap entitas ini dituntut untuk menjadi profesional dan mampu memanfaatkan teknologi dan informasi terbaru, setiap parlemen harus merubah pelayanan publik, terhadap kesehatan dan proses belajar mengajar untuk meningkatkan mutu pendidikan.

BACA JUGA:Permudah Warga Mengurus Administrasi

Selain itu, penting untuk mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) berwibawa dan berkelakuan baik, agar dapat bersaing secara global.

Dalam upayanya memajukan Kota Pagar Alam, Lusapta Yudha Kurnia juga mengajak seluruh elemen terkait untuk bersinergi.

BACA JUGA:Camat Dempo Utara Berikan Imbauan Antisipasi Cuaca Ekstem

“Marilah kita bersama-sama menjalin kerjasama, kolaborasi, dan sinergi untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dan pendidikan. Bukan hanya menjalankan tugas sebagai tupoksi, namun juga untuk kemajuan Kota Pagar Alam,” ajaknya.

Sebagai penutup, Pj Walikota memberikan ucapan selamat hari jadi kepada tenaga kesehatan, guru, PGRI, dan Korpri di Kota Pagar Alam.

BACA JUGA:Percepat Pertolongan kepada Masyarakat

Dia mendorong mereka untuk terus memberikan pengabdian dan karya terbaik untuk masyarakat, bangsa, dan negara, serta membangun peradaban bangsa Indonesia yang berbudaya, cerdas, sehat, dan bermutu. (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan