Menikmati Keindahan Pesona Wisata Chevilly Resort dan Camp di Kabupaten Bogor

Menikmati Keindahan Pesona Wisata Chevilly Resort & Camp di Kabupaten Bogor -Net-Net

PAGARALAMPOS.CO - Chevilly Resort dan Camp adalah penginapan yang dilengkapi wahana permainan sekaligus spot berfoto.  Lokasi Chevilly Resort & Camp berada di Jalan Raya Veteran III Banjasari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Sebagai penginapan dan tempat wisata di kawasan pegunungan, suasana di Chevilly Resort & Camp terasa asri dan sejuk.  Apalagi tempat ini juga dikelilingi dengan pepohonan rimbun, hamparan sawah, dan kawasan perbukitan, sehingga cocok dikunjungi untuk melepas penat. 

Chevilly Resort and Camp berada di Jalan Raya Veteran III Banjarsari, RT.001/RW.004, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Check in penginapan pukul 14.00 WIB dan check out pukul 12.00 WIB.

Sedangkan jam operasional wahana berbeda-beda. Tempat berenang hanya sampai pukul 17.00 WIB. Sedangkan beberapa spot foto bisa sampai pukul 21.00 WIB.

BACA JUGA:Menikmati Pesona Gunung Salak, 5 Aktivitas Seru di D'bunder Camp di Kota Bogor

BACA JUGA:Liga Inggris - Arsenal Gemilang Bek Nyaris Cetak Hattrick, Gebuk Chelsea 5 Gol Tanpa Balas

Dilansir dari akun Instagram @chevillyresortandcamp, harga tiket masuk ke Chevilly Resort and Camp adalah Rp 25 ribu per orang. Namun ini harga tiket masuknya saja, belum termasuk penginapan, masuk ke wahana, dan sewa peralatan.

Penginapan di sini terdiri dari kamar hotel, glamping, hingga rumah Hobbit. Kamar hotel harganya mulai Rp 550 ribu, sedangkan glamping harganya mulai dari Rp 452 ribu.

Wahana Permainan

Berikut ini beberapa wahana permainan di Chevilly Resort and Camp yang bisa kamu coba:

BACA JUGA:Drama Korea One Hundred Won Butler Bekerja Sama Dalam Bisnis Unik, ini Sinopsisnya

BACA JUGA:Melangkah ke Dapur Lombok: Memasak Ayam Taliwang, Kelezatan Khas Pulau Seribu Masjid

1. Waterpark

Di Waterpark, kamu bisa main air sambil seru-seruan, seperti meluncur di perosotan, mandi bola, masuk ke bola zorbing air, hingga naik ke kapal bajak laut. Masuk ke Waterpark dikenakan biaya tambahan Rp 50 ribu.

Tag
Share