Sebulan, PKB Buka Proses Penjaringan

PKB Buka Proses Penjaringan --pagaralampos

PAGARALAMPOS.CO - Ketua DPC PKB Kota Pagaralam, M. Oktafiansyah ST MM, melalui Penasehat Partai PKB Kota Pagaralam, Tajeri, mengumumkan bahwa rapat pembentukan panitia penjaringan calon walikota dan wakil walikota untuk periode 2024-2029 telah sukses dilaksanakan pada tanggal 17 April 2024.

Dalam rapat tersebut, diputuskan bahwa penjaringan calon walikota dan wakil walikota oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akan dibuka mulai tanggal 20 April hingga 20 Mei 2024. Tajeri menegaskan bahwa partai memberikan waktu yang cukup longgar bagi putra-putri terbaik Kota Pagaralam untuk mencalonkan diri melalui PKB.

BACA JUGA:STY Percaya Diri Jika Lawan Jepang

Proses penjaringan calon dilakukan dengan rincian pengambilan formulir dan pengembalian formulir, dimana terdapat formulir khusus untuk calon walikota dan formulir khusus untuk calon wakil walikota untuk periode kepemimpinan 2024-2029. Tajeri pun menambahkan bahwa persyaratan yang ditetapkan tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya.

“Kita tetap memegang prinsip bahwa siapapun yang terbaik, yang mau dan mampu, akan kami dukung untuk membesarkan partai PKB,” ujar Tajeri. Ia juga menekankan pentingnya dukungan terhadap calon yang terpilih nantinya untuk menjadikan Kota Pagaralam semakin baik.

BACA JUGA:Bellingham Jadi Momok Menakutkan Barca

Tajeri berharap melalui proses penjaringan ini akan muncul figur-figur pemimpin yang berkualitas dan mampu mewujudkan visi pembangunan Kota Pagaralam yang lebih baik di masa depan. Dengan dukungan dan partisipasi seluruh elemen masyarakat, PKB yakin dapat menjaga dan meningkatkan kualitas pemerintahan demi kemajuan Kota Pagaralam. (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan