Anfield Tak Lagi Angker, Kenapa?

--Net

LIVERPOOL - Liverpool menelan kekalahan dari Crystal Palace di Liga Inggris 2023-2024 dan membuat Anfield tidak lagi angker.

Liverpool melakoni matchweek ke-33 Liga Inggris 2023-2024 dengan menjamu Crystal Palace di Stadion Anfield pada Minggu (14/4/2024) siang waktu setempat atau malam hari WIB.

Dalam pertandingan kali ini, Liverpool mulai diperkuat oleh kiper andalan mereka, yaitu Alisson Becker, yang sudah pulih dari cedera.

Akan tetapi, Juergen Klopp masih mengistirahatkan Trent Alexander-Arnold, Dominik Szoboszlai, dan Diogo Jota di bangku cadangan.

BACA JUGA:Warga Minta Infrastruktur Pertanian Ditingkatkan

Meski demikian, Liverpool tetap mampu mendominasi 70 persen penguasaan bola atas Crystal Palace.

Selain itu, The Reds juga mampu melepaskan 6 shots on target dari 21 kali percobaan ke gawang Crystal Palace.

Adapun Crystal Palace mampu meluncurkan 8 tembakan dengan 5 di antaranya mengarah tepat ke gawang Liverpool.

Dengan kekalahan ini, Liverpool gagal mengejar Manchester City yang sebelumnya berhasil meraih kemenangan dan sudah mengumpulkan 73 poin dari 32 laga.

BACA JUGA:Dorong Transaksi Perputaran Ekonomi Masyarakat

Selain itu, The Reds juga mengalami kekalahan dua laga secara beruntun di Anfield setelah takluk dari Atalanta dengan skor 0-3 di Liga Europa pada pertandingan sebelumnya. (Net)

 

Tag
Share