Momen Spesial, 2 Pemain Muslim Liverpool Buka Puasa saat Bertanding Melawan Sheffield

Momen Spesial, 2 Pemain Muslim Liverpool Buka Puasa saat Bertanding Melawan Sheffield-net-

PAGARALAMPOS.CO- Dua pemain muslim Liverpool, Mohamed Salah dan Ibrahima Konate, menikmati momen berbuka puasa di tengah pertandingan saat laga melawan Sheffield United.

Ibrahima Konate dan Mohamed Salah diketahui menjalani ibadah puasa di saat pertandingan Liverpool vs Sheffield United.

Baik Konate dan Mo Salah adalah dua pemain muslim yang membela Liverpool di musim 2023-2024.

Keduanya adalah penganut agam Islam yang taat.

BACA JUGA:Bocah 19 Tahun Jadi Pilihan Barcelona Jika Gagal Mendapatkan Kompatriot Ronaldo

Bermain saat menjalani ibadah puasa tentunya menjadi tantangan tersendiri bagi para pemain muslim di Liga Inggris, termasuk Konate dan Mo Salah.

Sebagai catatan di Inggris waktu puasa memang cukup panjang dengan durasi antara 15-17 jam.

Namun, aturan Liga Inggris khusus untuk Bulan Suci Ramadan memberikan oase sejuk bagi para pemain beragama Islam.

Hal itu dibuktikan dengan kesempatan bagi para pemain muslim untuk menikmati buka puasa di tengah laga.

BACA JUGA:Leverkusen ke Final DFB Pokal Rekor 40 Laga Tanpa Kekalahan, Xabi Alonso Menuju Treble Gelar Pertama

Momen Konate dan Mo Salah berbuka puasa di tengah laga Liverpool vs Sheffield pun terekam kamera.

Kondisi itu terjadi saat The Reds sudah unggul 1-0 pada menit ke-17 via gol Darwin Nunez.

Adapun jeda pertandingan dilakukan ketika posisi matahari terbenam di Inggris.

Duel yang berlangsung di Anfield sendiri dihelat pada pukul 18.30 waktu Inggris.

Tag
Share