Thom Haye Menyelamatkan SC Heerenveen dengan Gol Penalti untuk Hindari Kekalahan dari Twente

Kamis 04 Apr 2024 - 16:41 WIB
Reporter : Torres
Editor : Ari

PAGARALAMPOS.CO - SC Heerenveen bermain imbang 3-3 lawan Twente dalam lanjutan pekan ke-28 Eredivisie Belanda di Stadion Abe Lenstra, Kamis (4/4/2024) dini hari WIB.

Thom Haye dipercaya oleh pelatih Kees van Wonderen sebagai starter pada laga ini.

Tim tuan rumah harus tertinggal lebih dulu lewat gol cepat eks penyerang Timnas Belanda, Ricky van Wolfswinkel pada menit ke-11.

Ricky mampu membuat penjaga gawang tuan rumah, Mickey van der Hart hanya bisa terdiam usai bola meluncur ke pojok kiri bawah gawang.

BACA JUGA:Massimiliano Allegri Ingatkan Kunci Sukses Usai Juventus Hajar Lazio di Coppa Italia

Tim tuan rumah belum kembali bangkit usai kebobolan gol pertama.

Dua menit kemudian, Daan Rots menambah keunggulan tim tamu.

Rots tanpa ragu melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang mengarah ke pojok kanan bawah guna menggetarkan gawang Heerenveen untuk kali kedua.

Tim tuan rumah bangkit delapan menit kemudian.

BACA JUGA:Kabar Baik untuk Liverpool, Alexander-Arnold Memberikan Sinyal untuk Bertahan

Ion Nicolaescu membuka harapan tim tuan rumah usai mencetak gol lewat sundulan kepala memanfaatkan umpan silang rekannya.

Tim tuan rumah kembali menambah intensitas serangan untuk memburu gol penyeimbang.

Namun tim tamu kembali memperbesar keunggulan lewat gol dari Robin Propper. Skor menjadi 1-3 pada menit ke-36.

Pertandingan makin hidup usai gol Robin Propper, tim tuan rumah mendapatkan gol berikutnya dua menit kemudian.

BACA JUGA:Bek Arsenal Mengakui, Kantongi Erling Haaland dan Curi Poin dari Markas Man City

Kategori :