5 Kaya Manfaat Antioksidan, Srikaya Melindungi Sel-sel Tubuh Anda

Selasa 14 Nov 2023 - 17:13 WIB
Reporter : POY
Editor : POY

1. Mencegah Stres dan Depresi

Buah srikaya mengandung vitamin B6 cukup tinggi. Vitamin B6 memainkan peran penting dalam penciptaan neurotransmitter, termasuk serotonin dan dopamin yang membantu mengatur suasana hati menjadi lebih baik.

BACA JUGA:Manfaat Olahraga selama Kehamilan

Saat suasana hati dapat menjadi lebih baik, kondisi ini membuat kamu mampu mengatasi dan mengelola stres menjadi lebih baik.

Hal ini membuat kondisi kesehatan mental tetap optimal. Pada lansia, kekurangan vitamin B6 juga bisa memicu risiko depresi.

Jadi, pastikan kamu atau orang tuamu memenuhi kebutuhan vitamin B6 agar terhindar dari stres maupun depresi.

2. Meningkatkan Kesehatan Mata

BACA JUGA:Yuk Liburan! Wana Wisata Taman Labirin Coban Rondo

Buah srikaya memiliki kandungan antioksidan yang baik untuk menjaga kesehatan mata dikenal dengan lutein.

Mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan lutein baik untuk mencegah berbagai gangguan kesehatan mata. 

Misalnya seperti kehilangan penglihatan dan katarak.

3. Mencegah Hipertensi

Buah srikaya memiliki kandungan magnesium dan kalium yang baik untuk mengontrol tekanan darah.

BACA JUGA:Tempat Wisata di Empat Lawang Terbaru & Terhits

Kalium dan magnesium membantu tubuh untuk melebarkan pembuluh darah sehingga membantu kamu mengontrol dan menurunkan tekanan darah.

Tekanan darah yang tidak ditangani dengan baik memicu berbagai gangguan penyakit jantung hingga stroke.

Kategori :