Sebagai sutradara berbakat, Rikiya Imaizumi terkenal berkat karyanya yang mengangkat isu-isu hangat di tengah masyarakat modern.
Rikiya telah meraih dua penghargaan di ajang Nippon Connection Japan Film Festival dan Tokyo International Film Festival.
BACA JUGA:Kasat Reskrim Perkuat Silaturahmi Bersama Insan Pers
Karyanya yang menuai komentar positif adalah film His dan By the Window.
Tidak berselang lama, film-film garapan Rikiya dinominasikan sebanyak tujuh kali dalam berbagai kategori sebagai bukti dari kerja kerasnya.
Ada film Sad Tea, What is Love?, Their Distance, dan The Cat Escaped sebagai karyanya yang cukup terkenal.
Pembuatan naskah sinopsis Call Me Chihiro sendiri melibatkan penulis Sawai Kaori yang nyambi jadi asisten sutradara.
Sang penulis juga telah beberapa kali bekerja sama dengan sutradara Rikiya dalam proyek lain, di antaranya Skeleton Flower dan What is Love?. Sementara itu, Yamano Akira menjadi produser di balik layar film ini.