Prabowo – Gibran Raih Suara Tertinggi

Selasa 20 Feb 2024 - 21:07 WIB
Reporter : Thom Yorke
Editor : Thom Yorke

*Pada Pelaksanaan Pilpres 2024 di Pagaralam

PAGARALAM POS, Pagaralam – Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak Pilpres dan Wakil Presiden 2024 -  2029 di Kota Pagaralam berjalan dengan kondusif.

Dan untuk hasil raihan suara Pilres ini, berdasarkan informasi yang dihimpun Tim Pagaralam Pos di lapangan per tanggal 14 Februari 2024 lalu, suara Paslon Nomor Urut 01 Anies – Muhaimin Iskandar berada di angka 17.070 suara.

Sedangkan, untuk raihan suara Paslon Nomor Urut 02 Prabowo Gibran melesat jauh di angka 64.045 suara, sementara untuk Paslon Nomor Urut 03 Ganjar Pranowo – Mahfud ada di angka 10.456 suara.

BACA JUGA:Dampingi Nasdem Masuk Unsur Pimpinan?

Ketua Tim Pemenangan Prabowo Gibran Kota Pagaralam, Yuliansi atau akrab disapa Cibut, dengan bangga mengumumkan keberhasilan besar dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029.

Prabowo Gibran berhasil meraih kepercayaan dan suara tertinggi, mencatatkan prestasi luar biasa di Pagaralam dan secara keseluruhan di Indonesia.

“Dengan rasa syukur Alhamdulillah, khususnya bagi warga Pagaralam dan seluruh Indonesia, Prabowo – Gibran mendapatkan kepercayaan dan suara tertinggi dalam Pemilihan Capres dan Cawapres 2024-2029. Ini semua berkat kerja keras Bapak Prabowo – Gibran dan Tim TKD, serta program dan visi misi yang diterima dengan baik oleh rakyat,” ujar Cibut.

BACA JUGA:Bangun Sinergi yang Kuat Pemda – Parpol se-Pagaralam

Dikatakan Cibut, data masuk menunjukkan bahwa Prabowo Gibran berhasil meraih 70 persen suara, sesuai dengan target yang telah ditetapkan.

Respons masyarakat Pagaralam terhadap Prabowo – Gibran juga dinilai sangat baik, terutama dengan banyaknya pemilih yang memberikan dukungan pada Pemilu ini.

Sementara itu, dalam Pemilihan Legislatif 2024, Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) berhasil mempertahankan satu kursi di setiap Dapil Kota Pagaralam.

BACA JUGA:Apresiasi Hasil Pemilu Indonesia

Hj Dessi Siska SE akan mewakili Dapil Pagaralam Utara, Yuliansi SH (Cibut) akan mewakili Dapil Pagaralam Selatan, dan Dedi Stanza SH MM akan mewakili Dapil Dempo.

“Kami siap menjalankan amanah, mendengarkan aspirasi, dan merespons keluhan masyarakat. Terima kasih kepada seluruh masyarakat Kota Pagaralam atas dukungan dan kepercayaannya kepada Partai Gerindra. Ini adalah hasil dari kerja keras keluarga, tim, dan juga harapan yang diletakkan masyarakat pada kami,” tambah Cibut.

Kategori :

Terkait

Sabtu 18 Jan 2025 - 15:42 WIB

Matangkan Persiapan PORPROV KORPRI

Sabtu 18 Jan 2025 - 15:35 WIB

Dana Anagata