Warga Talang Keladi Kota Pagaralam Berbondong-bondong ke TPS 18

Rabu 14 Feb 2024 - 09:02 WIB
Reporter : Reri Alfian
Editor : Reri Alfian

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.CO - Rabu, (14/02) Mayarakat Kota Pagaralam, khususnya warga Talang Keladi RT 18, RW 06, Kelurahan Besemah Serasan, Kecamatan Pagaralam Selatan, berbondong-bondong menuju TPS 18. 

Hal ini guna memberikan hak suara mereka dalam pesta demokrasi

Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024. "Yah, saya dan keluarga sejak pukul 07:00 WIB telah datang ke TPS 18 guna memberikan undangan atau formulir c6 ke panitia," kata Salahsatu Warga Talang Keladi, Repi kepada media ini. 

Ia juga menjelaskan, antusias masyarakat dalam pemilu serentak 2024 ini sangat tinggi. Bisa dilihat dengan padatnya para masyarakat yang datang ke TPS guna memberikan atau menyuarakan hak pilihnya.

BACA JUGA:Kendaraan Off-Road dengan Keunggulan yang Mengagumkan, Ini Keunggulan Mahindra Thar!

Ditanya mengenai hak pilihnya? ia menjawab, kalau itu sudah ada tinggal mencoblosnya. "Yah, sudah ada. Kita tidak boleh golput," tuturnya. (*)

Kategori :