PAGARALAMPOS.CO- Bleaching badan bertujuan untuk memutihkan atau mencerahkan kulit tubuh yang gelap.
Tindakan ini umumnya dilakukan dengan mengoles produk pemutih kulit, misalnya krim, sabun, losion, atau larutan peeling pada kulit.
Semua jenis produk untuk bleaching badan umumnya mengandung hydroquinone, yaitu salah satu jenis kortikosteroid yang bisa memutihkan badan.
Kandungan ini memang efektif mencerahkan kulit, tetapi penggunaannya berisiko menimbulkan efek samping sehingga perlu pengawasan dari dokter.
Bleaching badan merupakan proses penggunaan produk pemutih yang ditujukan untuk memutihkan kulit.
Meski dapat memperindah tampilan kulit, tindakan ini bisa menimbulkan efek samping bagi kesehatan, baik kesehatan kulit maupun kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Kulit putih masih menjadi idaman banyak wanita.
Begitupun di Indonesia yang mayoritas masyarakatnya memiliki kulit sawo matang.
BACA JUGA:Yakin Ga Mau Cobain? Mencicipi 5 Kelezatan Buah Kecapi Resep dan Ide Kreasi Kuliner Anda!
Banyak orang yang beranggapan bahwa kulit putih berarti cantik.
Kalau sudah seperti ini, cara apapun untuk memutihkan kulit akan dicoba.
Salah satu cara paling populer untuk memutihkan kulit adalah bleaching kulit.
Bleaching kulit adalah salah satu metode untuk memutihkan kulit yang sangat populer.