Musrenbang Alun Dua Berjalan Sukses

Rabu 17 Jan 2024 - 19:42 WIB
Reporter : rendi
Editor : rendi

PAGARALAMPOS, Pagaralam - Kelurahan Alun Dua, Kecamatan Pagaralam Utara, sukses gelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat kelurahan dan tampung 12 usulan prioritas dari 45.

Giat yang berlangsung pada Rabu(17/1) pagi tersebut diikuti oleh seluruh RT/RW, Tokoh Masyarakat, Karang Taruna dan lainnya.  Lurah Alun Dua, Ruslan mengatakan bahwa musrenbang ini dilakukan satu tahun sekali, untuk itu ia meminta kepada seluruh lapisan masyarakat untuk memberikan usulan yang bersifat mendesak.

“Musrenbang yang diselenggarakan ini bertujuan untuk menampung usulan-usulan yang  dibutuhkan oleh masyarakat tentunya yang bersifat mendesak.

BACA JUGA:MAN 1 Dukung Penuh Kelas Digital Madrasah

Musrenbang tingkat kelurahan kali ini berhasil menampung 45 usulan masyarakat yang disampaikan ketua RT dan RW namun yang menjadi prioritas ada 12” pungkasnya.

Disamping itu, Ruslan juga meminta kepada para seluruh masyarakat nantinya untuk selalu menjaga fasilitas yang telah dibangun atau terealisasi. (SZ14)

 

Kategori :