Seduhan wedang yang hangat dipercaya mampu mencegah berbagai penyakit seperti stroke, batuk, masuk angin, dan berbagai penyakit lainnya.
3. Wedang Ronde
Selain Wedang Uwuh, minuman khas Jogja yang tidak kalah berkhasiat untuk kesehatan adalah Wedang Ronde.
BACA JUGA:Makanan Sumber Gizi Lengkap! Menyelami 5 Nutrisi Chia Seed Yang Luar Biasa
Minuman ini sebenarnya berasal dari Cina dan bernama Tangyuan namun sudah mengalami perubahan dan penyesuaian dengan budaya Jawa.
Bahan utama Ronde atau Tangyuan ini adalah bola-bola dari tepung ketan yang diisi kacang lalu dimasak dan diseduh bersama air jahe.
Tidak lupa pula tambahan candil, kacang, dana potongan roti ikut masuk memberi rasa unik dan hangat untuk wedang ronde ini.
4. Nasi Kucing
BACA JUGA:Sajian Istimewa dari Tanah Kalimantan, 5 Makanan Khas yang Menggugah Selera Wajib Coba!
Jogja juga terkenal dengan angkringan yang menjual berbagai makanan dengan harga murah seperti misalnya Nasi Kucing.
Nasi Kucing atau yang sering disebut sego kucing ini memiliki ciri khas porsinya yang sedikit seperti porsi makan seekor kucing.
Biasanya Nasi Kucing disajikan bersama dengan sambal tempe, sambal teri, atau tumis jamur yang dibungkus menggunakan daun pisang.
Tambahan seperti sate usus, sate telur, sate brutu, dan gorengan bisa jadi teman makan nikmati dari Nasi Kucing Jogja ini.
BACA JUGA:Jangan Dilewatkan! Menikmati 5 Makanan Khas Betawi Yang Terpopuler
5. Bakmi Jawa
Untuk Anda penyuka mie, hidangan Bakmi Jawa Jogja tentu bisa jadi pilihan santapan Anda di malam hari.