4. Menurunkan risiko demensia
Strawberry mampu mengoptimalkan kesehatan otak.
BACA JUGA:Menggali Kesehatan! Ini 5 Manfaat Ajaib Kacang Panjang Yang Perlu Anda Ketahui
Konsumsi buah ini secara rutin berkaitan dengan penurunan risiko Alzheimer dan demensia.
Hal ini karena stroberi mengandung antioksidan dan vitamin C yang sangat baik untuk kesehatan tubuh.
Dalam jurnal Nutrients terdapat sebuah penelitian yang menghasilkan bahwa pengonsumsian strawberry lebih dari dua kali dalam seminggu mampu menunda penuaan kognitif selama 2,5 tahun.
5. Mencegah Munculnya Tanda Penuaan Dini
BACA JUGA:Mengungkap Kearifan Lokal, Ini Nih 5 Manfaat Rebung Dalam Kuliner Tradisional
Manfaat lain dari konsumsi jus stroberi adalah membantu mencegah munculnya tanda penuaan dini.
Kandungan asam elagik dan vitamin C pada buah satu ini diyakini efektif untuk menunjang kesehatan kulit.
Kedua senyawa tersebut bekerja aktif untuk melawan efek radikal bebas yang dapat memicu kerusakan kolagen.
Perlu diketahui bahwa kerusakan kolagen akan berdampak pada munculnya tanda penuaan pada kulit, seperti kerutan, garis halus, dan flek hitam.
BACA JUGA:Buah Ajaib! Ternyata Ini 5 Manfaat Luar Biasa Yang Terkandung Dalam Labu Kuning
Selain mengonsumsi sebagai jus, kamu juga bisa menjadikan buah strawberry sebagai bahan alami untuk membuat masker wajah.
Tambahkan dengan madu lalu oleskan secara merata pada kulit.
Diamkan selama kurang lebih 8 sampai 10 menit, lalu bilas wajah dengan menggunakan air hangat.