KORANPAGARALAMPOS.CO - Penyerang Liverpool Mohamed Salah menjadi salah satu pesepak bola favorit pemenang Ballon d’Or.
Hal itu jika berkaca dari penampilan pemain berusia 32 tahun itu pada musim ini.
Salah pada semua kompetisi musim ini telah mencetak 30 gol dan 21 asis.
Manajer Liverpool Arne Slot mengatakan peluang Mohamad Salah memenangkan Ballon d’Or lebih besar jika The Reds menjuarai liga musim ini.
BACA JUGA:Kylian Mbappe Siap Kembali Perkuat Real Madrid
“Merupakan hal yang bagus bahwa Mo masuk pembicaraan (soal calon pemenang Ballon d’Or) karena itu mengartikan dia tampil baik, dan itu berarti kami tampil baik,” kata Slot dalam laman Liverpool di Jakarta pada Selasa.
“Namun bagi dia, untuk bertahan dalam diskusi itu, dia perlu menampilkan performa yang sama seperti yang telah dia lakukan selama tujuh atau delapan bulan terakhir.
Dan menurut saya, secara umum, orang yang memenangkan Ballon d’Or perlu memenangkan sesuatu, maka ini adalah tantangan besar bagi kami, bukan hanya untuk dia,” lanjutnya.
Salah belum meneken kontrak baru, setelah kontraknya habis akhir musim ini. Slot menjawab diplomatis saat ditanyai apakah penampilan bagus Salah akan membuatnya kian mudah atau justru makin sulit meneken kontrak baru.
BACA JUGA:Inilah Hidangan Khas Makassar, Denga Rasa Wow?
“Anda dapat melihatnya dengan dua cara. Anda dapat berkata makin bagus dia, makin mahal dia, dan jika dia benar-benar tampil buruk, kami akan berpikir ulang jika ingin memperpanjang kontraknya,” kata Slot.
Lebih lanjut Slot juga menolak membandingkan performa gemilan Salah dengan Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo pada masa jayanya. “Dia (Salah) menjalani musim-musim yang luar biasa di Liverpool.
Kami berharap, dia dapat terus seperti ini untuk kurun waktu yang lama, tetapi tentu saja hal pertama adalah memperpanjang kontraknya,” kata pria asal Belanda itu. (net)