KORANPAGARALAMPOS.CO – Wakil Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Cik Ujang memastikan bahwa stok bahan pokok menjelang Ramadan di Provinsi Sumsel tetap aman meski terjadi sedikit kenaikan harga pada beberapa komoditas.
Ia menyampaikan bahwa harga bahan pokok seperti daging, ayam, dan telur masih dalam batas wajar, dengan kenaikan hanya sekitar Rp1.000 hingga Rp2.000.
“Kenaikan harga masih dalam batas wajar. Kami berharap harga-harga ini tidak terus naik agar masyarakat dapat memenuhi kebutuhan selama Ramadan dengan lancar,” ujar Wakil Gubernur Sumsel, Cik Ujang usai Sidak di Pasar KM 5 pada, Rabu (26/2).
BACA JUGA:Catat Lonjakan Tinggi Tilang dan Teguran
Ia menegaskan jika pemerintah akan terus mengawasi pasar untuk menjaga kestabilan harga agar tidak membebani masyarakat.
Sementara itu Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Sumatera Selatan, Ruzuan Effendi menjelaskan, jika kenaikan harga cabai burung menjelang Ramadan disebabkan oleh tingginya permintaan.
“Tentunya berbagai upaya akan dilakukan. Seperti mengadakan pasar murah, pangan murah dan lain-lain,” jelasnya.
BACA JUGA:Danantara Kubur
Ia menyebut panen cabai baru akan melimpah pada bulan Maret. “Sebenarnya masyarakat bisa memanfaatkan lahan mereka untuk menanam cabai, sayuran, dan bahan pangan lainnya,” imbuhnya.
Ia mengimbau agar masyarakat tidak panic buying, karena stok cabai dan bahan pangan lainnya tetap terjamin aman.
“Intinya jangan panik, belanja secukupnya saja. Pemerintah akan terus berupaya menjaga kestabilan harga pangan di pasar,” imbaunya.
BACA JUGA:Ingat! Inilah Kiat Ganti Oli Transmisi Mobil Matik agar Awet!
Di tempat yang sama, seorang pedagang ayam, Jainul mengungkapkan harga ayam stabil tinggi yakni Rp33 ribu per kilogram.
“Harga ayam masih terbilang stabil, karena permintaan belum banyak,” ungkapnya.
Sedangkan pedagang cabai, Erna mengatakan bahwa harga cabai rawit dan cabai merah mengalami penurunan, namun cabai burung tetap mahal karena stok terbatas. Berdasarkan pantauan, harga daging sapi mencapai Rp 140 ribu per kilogram, ayam Rp 33 ribu per kilogram, dan telur Rp 28 ribu per kilogram.