Hasil Piala FA - Manchester United Kalahkan Leicester City Skor 2-1

Sabtu 08 Feb 2025 - 23:25 WIB
Reporter : Aris
Editor : Almi

KORANPAGARALAMPOS.CO - Leicester City gagal mempertahankan keunggulan, malah berbalik kalah dari Manchester United di Old Trafford pada babak 32 besar Piala FA 2024/2025.

Dalam laga yang berlangsung Sabtu (8/2) dini hari WIB itu, Manchester United berhasil comeback jadi menang 2-1 atas Leicester.

Gol Manchester United dilesakkan Johan Zirkzee dan Harry Maguire, sementara gol Leicester dicetak lebih dulu oleh Bobby De-Corcdova Reid.

Sejak menit pertama Leicester cenderung lebih menekan meskipun Manchester United bermain di kandang sendiri.

BACA JUGA:Hasil Liga Italia - Juventus Kalahkan Como Skor 2-1

BACA JUGA:Ole Romeny, Dion Markx dan Tim Geypens Resmi Jadi WNI

Kesempatan pertama dalam laga itu pun didapatkan Leicester ketika penyerang asal Zambia, Patson Daka bisa melewati dua bek MU lalu menyerahkan bola ke Jordan Ayew yang langsung melepas tembakan.

Sayang Onana yang berada di bawah mistar gawang masih bisa melunakkan tendangan Jordan Ayew tersebut.

Gol pun tiba ketika memasuki menit 42, berawal dari manuver Bilai El Khannouss dari sayap kiri yang bisa lepas dari kawalan Yoro, lalu melepas umpan silang ke tengah kotak.

Wilfred Ndidi yang berlari dari luar kotak penalti melepas tembakan ke arah gawang ManUnited yang dikawal Onana.

BACA JUGA:Daftar Nama 39 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Melawan Arab Saudi

BACA JUGA:Liga 1: Target Gila Persebaya Surabaya di Februari

Kiper MU itu bisa menepis dengan kaki, namun di depan gawang ada Bobby De Cordova-Reid yang melakukan rebound pakai kepala untuk membuat Leicester unggul atas tuan rumah.

Proses gol itu berawal dari Manuel Ugarte yang kehilangan bola di sisi sayap kanan pertahanan MU setelah berhasil diintersep Soumare.

Bola bergulir ke arah El Khannouss yang langsung menggocek Yoro sebelum melepas umpan silang.

Kategori :