BACA JUGA:Referensi 7 Destinasi Wisata Curug Di Bandung, Ada Apa Saja?
Lokasinya berada di Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung.
6. Danau Kaolin
Danau Kaolin seringkali disebut dengan istilah Camoi Aik Biru (kolam biru). Danau ini terbentuk dari hasil galian tamban yang berbentuk cekungan, lalu lambat laun terisi air.
Danau ini terlihat cantik dengan airnya yang berwarna biru toska. Warna birunya ditimbulkan dari sisa mineral pertambangan dan kaolin.
Pada bagian pinggir danau terlihat seperti bukit, tanah berwarna putih.
BACA JUGA:Wajib Dikunjungi, Ini 5 Wisata Curug yang Keren di Cianjur
Mengutip website Kabupaten Bangka Tengah, Danau Kaolin berada di Desa Nibung, Kecamatan Koba, Kabupaten Bangka Tengah. Jaraknya sekitar 60 km dari Bandara Depati Amir.
7. Tugu Satam
Tugu Satam berada di pusat kota Tanjung Pandan, tepatnya di simpang Lima. Tugu ini memiliki ikon menyerupai batu berwarna hitam di atasnya.
Satam sendiri merujuk kepada sejenis batu berwarna yang bisa ditemukan di Belitung. Wisatawan bisa berfoto-foto di tugu unik ini, lalu menjajal kuliner atau berbelanja oleh-oleh di toko yang ada di sekitar monumen.
BACA JUGA:WOW Fantastis! Inilah 5 Destinasi Wisata Curug Di Cianjur, Wajib Dikunjungi Lurrrr!
8. Museum Timah Indonesia
Mengutip website Kementerian Keuangan RI, museum Timah memiliki nilai sejarah tinggi bagi kemerdekaan Indonesia.
Lokasi museum berada di Batin Tikal, Kecamatan Taman Sari, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung.
Dibangun pada tahun 1958, museum ini menyimpan catatan perjalanan sejarah pertimahan di Bangka Belitung dan dunia.