MotoGP 2025 - Marc Marquez Janji Tak Egois bersama Ducati

Selasa 21 Jan 2025 - 11:44 WIB
Reporter : Aris
Editor : Almi

KORANPAGARALAMPOS.CO - Marc Marquez janji tidak akan mengedepankan ego saat menjadi pembalap resmi Ducati pada MotoGP 2025 yang dimulai di MotoGP Thailand 2025, 2 Maret mendatang.

Dalam peluncuran tim pabrikan Ducati di Madonna di Campiglio, Italia, Senin (20/1), Marquez mengungkapkan target untuk musim depan.

Setelah mengendarai GP25 untuk kali pertama dalam tes akhir musim pada November 2024 lalu, Marquez mengaku tidak sabar menjalani tes terakhir di Sepang lalu melakoni seri pertama di Thailand.

"Tujuan jangka pendek pertama saya adalah menikmati berkendara karena saya tahu bahwa jika saya berhasil melakukan itu, semua hal lainnya akan mengikuti," ujar Marquez dikutip dari Crash.

BACA JUGA:Liga Italia - Inter Milan Menang Meyakinkan 3-1 atas Empoli

BACA JUGA:India Open 2025: Jonatan Christie Mencoba Menebus Kesalahan

Tidak hanya itu, pembalap asal Spanyol tersebut juga bertekad menjadi idola baru di MotoGP 2025, seperti yang terjadi pada musim 2024 bersama Gresini.

"Seperti yang telah saya katakan berkali-kali, ketika Anda berada di tim resmi, tujuannya tidak lain adalah untuk menjadi kompetitif di setiap balapan, berjuang untuk podium dan kemenangan, dan mencoba menjadi protagonis di MotoGP," kata Marquez.

Kendati memiliki ambisi meraih kemenangan dalam setiap balapan

Marquez berupaya tidak lagi mengedepankan ego sebagai pembalap besar.

BACA JUGA:Liga Inggris - Gol Dianulir VAR Arsenal, Ditahan Aston Villa 2-2

BACA JUGA:Sergio Conceicao Yang Penting AC Milan Main Bagus, Tak Peduli Siapa Kaptennya!

Dia mengaku akan menjadi 'pembalap tim' untuk Ducati.

"Kami ingin bekerja dan menang sebagai sebuah tim.

Bukan siapa yang menang, tetapi tim dan semua orang di Ducati yang dapat menang.

Kategori :