Inter Milan Makin Konsisten

Selasa 24 Dec 2024 - 17:22 WIB
Reporter : Rendi
Editor : Almi

ITALIA - Hasil Liga Italia menampilkan konsistensi Inter Milan dan Como 1907 yang berada dua garis di atas zona degradasi.

Inter Milan hampir menang tipis atas tim promosi di Liga Italia, Como 1907. Como 1907, yang dimiliki oleh PT Djarum, membuat Inter Milan harus menunggu hingga babak kedua untuk mencetak gol.

Carlos Augusto memecah kebuntuan Nerazzurri setelah memanfaatkan situasi bola mati.

Sudah berhasil unggul, Inter Milan sempat beberapa kali kewalahan menghadapi pergerakan Como 1907.

BACA JUGA:Polres Pagar Alam Gelar Razia Skala Besar, Cipkon Kamtibmas Nataru

Nico Paz sempat mengancam gawang Yann Sommer, tetapi usahanya masih belum efektif.

Inter Milan hampir dihadapkan dengan kemenangan tipis melawan tim promosi.

Namun, tim asuhan Simone Inzaghi masih menyimpan kejutan pada injury time. Marcus Thuram hadir lewat gol telatnya untuk menegaskan dominasi Inter Milan.

Nerazzurri tergolong sebagai salah satu tim paling konsisten di Liga Italia musim ini. Dalam lima laga terakhir, Inter Milan belum terkalahkan dan berhak menempati peringkat ke-3 pada klasemen sementara Liga Italia.

BACA JUGA:Manfaatkan Pekarangan Untuk Menanam Sayuran

Dengan masih menyimpan satu laga, harapan Inter Milan menembus puncak masih terjaga.

Di laga lain, Fiorentina yang menjadi sensasi pada awal musim justru lesu menjelang akhir tahun. Dalam dua laga terakhir di Liga Italia, Fiorentina menelan dua kekalahan beruntun.

Yang terbaru, David de Gea dan kawan-kawan takluk dari Udinese dengan skor 1-2. Fiorentina gagal menjaga keunggulan yang dihasilkan dari gol penalti Moise Kean pada menit awal.

De Gea gagal membendung dua gol balasan Udinese yang membuat timnya kehilangan poin.

BACA JUGA:Manfaatkan Pekarangan Untuk Menanam Sayuran

Kategori :