Desember, Umumkan Hasil Pilkada, Besok 30 November 2024 Pleno Tingkat Kecamatan

Kamis 28 Nov 2024 - 20:24 WIB
Reporter : Thom Yorke
Editor : Thom Yorke

BACA JUGA:Perbedaan Daihatsu Taft dan Feroza, Mesin Hingga Desain, Simak Penjelasannya Disini!

“Kita juga ucapkan terimakasih banyak, kepada insan pers yang selalu membantu kami dalam memberikan informasi dan lain sebagainya, sehingga kami bisa melaksanakan tugas kami secara baik, saya selaku ketua bisa memandu memberikan contoh ataupun menghimpun seluruh tim, agar bisa bekerjasa dengan baik,” jelasnya.

Lebih lanjut dikatakan Astan, berdasarkan dari hitungan sementara Tim LUBER, dalam pemenangan Ludi dan Bertha ini, disimpulkan sampai saat ini Rabu (27/11) malam sekira pukul 20.44 WIB, Paslon LUBER memperoleh hasil 86.712 suara sah. 

“Dan kami sudah mendapatkan 31.786 suara untuk sematara saat ini, terhimpun dari 232 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan total keseluruhan TPS di Pagaralam ada 248 TPS,” ungkap Astan serara menghaturkan rasa terimakasih yang banyak, kepada seluruh masyarakat Kota Pagaralam.

BACA JUGA:Real Madrid Dikalahkan Liverpool Setelah Menungg 15 Tahun

Sementara itu, Calon Walikota Pagaralam Ludi Oliansyah didampingi Wakil Walikota Pagaralam Hj Bertha mengatakan, berkat kerja keras dari tim LUBER, data sementara untuk Paslon LUBER unggul dengan perolehan suara 31,786 dari 86,712 suara, dengan perolehan suara yang masuk dari 232 TPS.

“Apa yang telah sampai ini, sudah menjadi kemenangan kita bersama, setelah dari hasil hitungan-hitungan cepat. Inshaa allah meridhoi perjuangan dari 31,786 ini, mudah-mudahan menjadi modal kami untuk menyatukan semua pemikiran dan rencana, untuk menuju Pagaralam Serame tahun 2024 – 2029, mudah-mudahan amanah ini mempersatukan kita demi memimpin Kota Pagaralam yang lebih baik,” harapnya. 

Paslon ALAF Klaim Unggul Sementara Dengan Meraih Suara 31,24% 

BACA JUGA:Port FC Depak Pemain Asal Brasil

Sementara itu ditempat berbeda Tim Alpian Maskoni dan Alfikriansyah (ALAF) menyatkan keunggulan sementara Tim Alaf Berdasarkan hasil Real Count Info ALAF yang dihimpun sejak pagi hingga pukul 23.00 WIB.

Dimana presentase perolehan hasil suara Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut 02 ALAF unggul di angka 31,24%, sedangkan untuk Paslon Ludi dan Berta (LUBER), dengan Nomor Urut 03 di angka 30,55% dan Paslon Hepy dan Efsi (HEPI), Nomor Urut 01 di angka 25,62%. 

Dihadapan ratusan tim pendukungnya, Calon Walikota Pagaralam Alpian Maskoni – Alfikriansyah menyatakan, hasil akhir penghitungan yang didapatkan Paslon ALAF adalah sebanyak 33.714 suara atau 31,24%, kemudian di bawah Paslom ALAF ada Nomor Urut 03 dengan perolehan suara sebanyak 32.923 atau 30.55%, sementara Paslon Nomor Urut 01 HEPI meraih 27.651 atau 25,62%.

BACA JUGA:Unggul Dalam Tata Kelola, BRI Dinobatkan Sebagai The Most Trusted Company 2024

Pihaknya mengucapkan terimahkasih kepada para relawan dna pendukung partai politik yang sudah bekerja bersama-sama selam akurang lebih 2 bulan terakhir untuk memenangkan Alaf. Mari bersama-sama menjaga keadaan kota Pagaralam tetap aman dan kondusif serta bersama-sama menjaga kemanan dan ketretiban. 

“Selisih yang sangat kecil ini, untuk sama-sama kita jaga, untuk sama-sama kita kawal, tapi sekali lagi kita berharap kita tunjukkan bahwa kita adalah tim yang tertib, tim yang akan selalu menjunjung aturan-aturan yang ada, tim yang cinta akan kedamaian,” imbuhnya. (*)

Kategori :