Suzuki Jimny 5-Pintu White Rhino Edition, Begini Penampakannya!

Selasa 26 Nov 2024 - 18:11 WIB
Reporter : Edi
Editor : Almi

KORANPAGARALAMPOS.CO - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) telah meluncurkan edisi spesial dari mobil legendarisnya, Suzuki Jimny 5-pintu, yang diberi nama White Rhino Edition.

Peluncuran ini dilakukan di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024, yang berlangsung di ICE BSD City pada Jumat, 22 November 2024.

Jimny White Rhino Edition menampilkan kesan eksklusif dengan balutan warna putih yang baru pertama kali tersedia di model 5-pintu ini.

Mobil ini hanya diproduksi dalam jumlah terbatas, yakni hanya 100 unit untuk pasar Indonesia.

BACA JUGA:Suzuki XL7, Mobil Keluarga Gagah dengan Fitur Hybrid dan Irit BBM, Segini Harganya!

Menurut Harold Donell, Marketing Director 4W Suzuki Indomobil Sales, Jimny 5-pintu White Rhino Edition ini berbeda dengan varian Rhino Edition yang sudah lebih dulu hadir di pasar luar negeri, khususnya untuk model 3-pintu.

"Edisi White Rhino ini adalah varian tertinggi dari Jimny 5-pintu, yang kami harapkan dapat menarik minat konsumen di Indonesia," ujar Harold.

Edisi terbatas ini memang dirancang untuk memberikan pengalaman berbeda bagi penggemar Jimny di Tanah Air.

Sebagai varian tertinggi dari Jimny 5-pintu, White Rhino Edition membawa berbagai pembaruan yang mencakup desain yang lebih menonjol dan fitur unggulan.

BACA JUGA:7 Mobil Suzuki Kecil yang Nyaman dan Praktis untuk Harian, Ini Dia mereknya!

Sebelumnya, Jimny 5-pintu tersedia dalam tujuh pilihan warna, baik dalam varian dual-tone maupun single-tone.

Beberapa warna dual-tone yang tersedia di antaranya adalah Metallic Sizzling Red dan Pearl Bluish Black, sementara pilihan single-tone mencakup Granite Gray Metallic, Pearl Bluish Black, dan Jungle Green.

Dibandingkan dengan model 3-pintu, Jimny 5-pintu memiliki dimensi yang lebih besar dengan panjang 3.965 mm, lebar 1.645 mm, dan tinggi 1.720 mm.

Jarak poros roda mobil ini mencapai 2.590 mm, dengan radius putar minimal 5,7 meter dan ground clearance 210 mm, membuatnya sangat tangguh untuk berbagai kondisi jalan.

BACA JUGA:Hyundai Fokus pada Segmen SUV dan MPV, Tidak Ada Rencana Hadirkan Mobil Murah Seperti LCGC, Ini Sebabnya!

Kategori :