PAGARALAM, PAGARALAM POS - Dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan di wilayah hukumnya, Sabtu (23/11) Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda SH SIK MT melakukan aksi penebaran bibit ikan di kolam budidaya perikanan masyarakat.
Penebaran bibit ikan turut dilakukan bersama dengan para pejabat utama dan sejumlah brigadir Polres Pagar Alam Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari program pemberdayaan masyarakat dan peningkatan ketahanan pangan.
"Tujuannya untuk mengelola sumber daya alam secara berkelanjutan dan mendukung pemenuhan kebutuhan pangan yang sehat bagi masyarakat sekitar," ucap dia.
Kegiatan ini menjadi salah satu upaya Polres Pagaralam untuk mengoptimalkan potensi yang ada. Dan juga memanfaatkan kolam sebagai sarana pembelajaran bagi masyarakat terkait dengan pengelolaan ikan yang ramah lingkungan.
BACA JUGA:Siapkan Mahasiswa untuk Dunia Akademik dan Profesional
"Sisi lain, untuk memperkenalkan kepada masyarakat tentang cara budidaya ikan yang baik dan benar, serta manfaat dari konsumsi ikan sebagai sumber protein yang penting," imbuh perwira melati dua itu.
Melalui kegiatan ini, Kapolres AKBP Erwin berharap dapat mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap keberlanjutan sumber daya alam, sekaligus meningkatkan kualitas pangan yang sehat dan bergizi.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi contoh bagi instansi lainnya untuk berperan aktif dalam pemberdayaan masyarakat dan pengelolaan sumber daya alam secara bijaksana.
"Kegiatan ini juga bisa menjadi wadah untuk membangun kemitraan yang lebih erat antara Polres Pagar Alam dan masyarakat," pungkasnya. (atg06)