Pastikan Pilkada Berjalan Tertib dan Lancar

Senin 11 Nov 2024 - 19:59 WIB
Reporter : Thom Yorke
Editor : Thom Yorke

* Pj Walikota Apresiasi Kesiapan PPK dan PPS 

PAGARALAM POS, Pagaralam – Penjabat (Pj) Walikota Pagaralam, Nelson Firdaus menghadiri acara Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. 

Kegiatan ini berlangsung di Halaman Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pagaralam pada Senin (11/11), dan diikuti oleh seluruh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dari berbagai wilayah di Kota Pagaralam.

Diselenggarakan oleh KPU Kota Pagaralam, simulasi ini bertujuan mempersiapkan para petugas lapangan dalam menghadapi berbagai tantangan teknis dan prosedural yang mungkin terjadi selama penyelenggaraan Pilkada 2024. 

BACA JUGA:Momentum Perkokoh Kebersamaan Pramuka Sumsel

Dalam simulasi tersebut para peserta diberikan pelatihan dan pemahaman mendalam terkait tata cara dan prosedur pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Ketua KPU Kota Pagaralam, Ibrahim Putra menegaskan kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemantapan teknis persiapan pemungutan, perhitungan suara, serta rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara. 

Kegiatan ini bertujuan agar petugas di lapangan dapat bekerja dengan akurat dan efisien dalam menjalankan tahapan pemilihan untuk Pilkada, baik untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur maupun Walikota dan Wakil Walikota yang akan diselenggarakan pada tahun 2024.

BACA JUGA:Target PAD Dempo Permai Tembus 100%

Dalam sambutannya, Nelson Firdaus mengapresiasi kesiapan KPU Kota Pagaralam dan seluruh jajaran PPK serta PPS yang hadir.

“Simulasi ini sangat penting untuk memastikan setiap tahapan Pilkada berjalan sesuai prosedur dan meminimalisir potensi kendala teknis. Kami berharap seluruh petugas dapat menjalankan tugasnya dengan maksimal dan tetap menjaga netralitas selama proses pemilu berlangsung,” ujarnya.

Dengan adanya simulasi ini, diharapkan pelaksanaan Pilkada 2024 di Kota Pagaralam dapat berjalan lancar, aman, dan tertib, serta menghasilkan pemimpin yang sesuai dengan pilihan rakyat. (*)

Kategori :

Terkait

Sabtu 23 Nov 2024 - 15:32 WIB

Tidak Terima Suap dan Politik Dinasti

Sabtu 23 Nov 2024 - 15:27 WIB

Mau Berubah?

Jumat 22 Nov 2024 - 20:12 WIB

Perkuat Tugas dan Fungsi Saber Pungli