Selain itu ada kepercayaan bahwa Nyi Roro Kidul adalah sosok penjaga bagi penguasa-penguasa Jawa. Dalam beberapa cerita ia digambarkan sebagai permaisuri spiritual bagi raja-raja Mataram kuno.
Raja-raja Jawa khususnya dari Keraton Yogyakarta bahkan memiliki hubungan spiritual dengan Nyi Roro Kidul. Beberapa raja disebutkan melakukan ritual atau bersemedi di Pantai Pelabuhan Ratu sebagai tanda penghormatan kepada sang ratu laut.
BACA JUGA:Gunung Leuser, Wisata Alam dan Keanekaragaman Hayati di Sumatera Utara!
Hotel Inna Samudera dan Kamar 308
Selain pantainya, salah satu tempat yang sangat terkenal dengan aura mistisnya adalah Hotel Inna Samudera. Hotel ini terletak di dekat pantai dan memiliki satu kamar yang sangat terkenal yaitu Kamar 308. Kamar ini diyakini sebagai kamar khusus yang disiapkan untuk Nyi Roro Kidul, dan pengunjung tidak boleh masuk ke dalamnya.
Kamar 308 dilapisi dengan nuansa warna hijau dilengkapi dengan perabotan klasik dan altar kecil. Ruangan ini sering dipenuhi bunga melati dan wewangian khusus sebagai penghormatan kepada Nyi Roro Kidul. Banyak wisatawan bahkan para tokoh spiritual yang datang ke sana untuk bersantai dan berdoa.
Kamar ini juga didekorasi dengan lukisan atau gambar Nyi Roro Kidul berbalut busana kebesaran berwarna hijau menambah suasana mistis yang melingkupi tempat tersebut. Pihak hotel menjaga kamar ini dengan penuh kehormatan dan tidak sembarang orang boleh memasuki ruangan ini kecuali dengan izin khusus.
BACA JUGA:Liburan Seru ke Thailand, Berikut Ini 6 Lokasi Wisata Terbaik Untuk Pengalaman Tak Terlupakan!
BACA JUGA:Sejuknya Kabut Pegunungan, Lucunya Panda! Wisata Istana Panda di Taman Safari Bogor
Bagi para pengunjung yang ingin sekedar melihat atau merasakan aura mistisnya hotel memberikan kesempatan terbatas. Banyak yang meyakini bahwa Kamar 308 adalah tempat khusus yang menjadi penghubung antara dunia nyata dan alam mistis yang ditempati Nyi Roro Kidul.
Fakta Menarik di Balik Mitos Pantai Pelabuhan Ratu
Di samping mitos dan cerita mistis Pantai Pelabuhan Ratu juga memiliki fakta-fakta menarik yang membuat tempat ini semakin istimewa:
Spot Berselancar yang Terkenal
BACA JUGA:Menelusuri Keindahan Air Terjun Pringgodani, Destinasi Wisata Alam di Karanganyar!
BACA JUGA:Menikmati Keindahan Jogja, Inilah 6 Pilihan Wisata Alam Romantis Untuk Menghabiskan Momen Spesial