PAGARALAMPOS.CO-BRI Liga 1 2023/2024, Berhadapan dengan PSM Makassar, The Guardian hanya mampu meraih satu poin setelah pertandingan berakhir dengan skor 1-1.
Di laga ini, PSM Makassar unggul terlebih dahulu melalui gol Kenzo Nambu.
Namun Bhayangkara FC mampu menyamakan kedudukan berkat gol Junior Brandao.
BACA JUGA: Liga Spanyol, Getafe Kalahkan Valencia 1-0
Berkat hasil imbang ini, Bhayangkara FC masih tertahan di dasar klasemen BRI Liga 1, sementara PSM Makassar juga tertahan di peringkat ke-10.
Pertandingan yang digelar di Stadion Gelora BJ Habibie ini berjalan sengit.
Kedua tim tampil sama kuat sejak awal laga.
Bhayangkara FC jadi tim yang mengancam dengan peluang emas Junior Brandao di menit ke-12, namun sundulan sang striker mampu dipatahkan Reza Arya Pratama.
BACA JUGA:Duo Manchester Beda Nasib
Setelah peluang itu, jalannya pertandingan jadi buntu.
Kedua tim sama-sama kesulitan untuk mengembangkan permainan mereka sehingga babak pertama ditutup dengan skor imbang 0-0.
Di awal babak kedua, PSM mencoba menaikkan tempo serangan mereka.
Mereka membombardir gawang Bhayangkara FC dengan serangan-serangan mereka.
BACA JUGA:Timnas Jerman U-17 Dapat Sambutan Meriah
Hasilnya berbuah manis, karena di menit ke-59, Kenzo Nambu berhasil memecahkan kebuntuan setelah sepak pojok Yance Sayuri berhasil ia sambar menjadi gol, Tuan rumah unggul 1-0.