Berkunjung ke Bandung? Jangan Lewatkan 5 Wisata Malam yang Menakjubkan!

Jumat 27 Sep 2024 - 12:21 WIB
Reporter : POY
Editor : Almi

4. Orchid Forest Cikole

Orchid Forest Cikole, yang terletak di Lembang, merupakan salah satu destinasi favorit banyak pengunjung. Sebagai taman anggrek terluas di Indonesia, tempat ini juga menyajikan pengalaman wisata malam yang tak terlupakan.

BACA JUGA:Berpetualang Dalam Rasa: 5 Tempat Makan Terfavorit di Bogor, Ada Favorit Kalian?

Di malam hari, banyak spot menarik yang dapat dikunjungi, seperti Wood Bridge sebuah jembatan goyang sepanjang 50 meter yang memancarkan lampu cantik.

Spot lain yang menarik adalah Garden of Light, yang dilengkapi panggung terbuka, rumah kelinci, dan rumah pohon. Anda juga bisa bermalam di Camping Ground Orchid Forest Cikole dengan tiket mulai dari Rp450.000 untuk empat orang.

5. Dago Dreampark

Dago Dreampark merupakan salah satu kebanggaan Kabupaten Bandung, dan mulai 14 April 2018, tempat ini buka hingga malam hari. Dengan luas 11,6 hektare, Dago Dreampark menawarkan pemandangan Lembang dan Bandung yang sejuk dan indah.

BACA JUGA:Mengungkap Keindahan Tersembunyi: 6 Destinasi Wisata Gresik Yang Cocok Untuk Healing Anda!

Saat berkunjung di malam hari, Anda bisa menyaksikan keindahan lampu-lampu yang terpasang di berbagai spot, membuat tempat ini sempurna untuk berswafoto.

Lampu-lampu di Dago Dreampark dilengkapi dengan dekorasi menarik, menciptakan suasana malam yang Instagramable.

Dago Dreampark berlokasi di Jalan Dago Giri Km 22, Mekarwangi, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung, dan buka hingga pukul 10 malam.

Kategori :