Juventus Punya Keuntungan Dalam Perburuan Scudetto

Rabu 06 Dec 2023 - 13:21 WIB
Reporter : Torres
Editor : Torres

PAGARALAMPOS.CO- Eks pelatih AC Milan Arrigo Sacchi mengatakan Juventus punya keuntungan yang tak dimiliki Inter Milan dalam perburuan Scudetto.

Inter Milan saat ini berstatus sebagai kandidat kuat peraih Scudetto, Pasalnya skuad mereka makin kuat saat ini.

Selain Inter, ada nama AC Milan, Hal itu tak lepas dari perombakan skuad yang mereka lakukan pada musim panas 2023 kemarin.

Namun secara tak terduga, nama Juventus juga muncul sebagai kandidat juara Liga Italia.

BACA JUGA:Mental Juara Arsenal, Comeback Dramatis Lawan Luton 4-3

Tak banyak yang menjagokan mereka meraih Scudetto karena tim tersebut mengalami sejumlah masalah di dalam dan di luar lapangan.

Inter Milan saat ini ada di pucuk klasemen sementara Serie A 2023/2024 dengan koleksi 35 angka dari 14 laga, Di bawah mereka ada Juventus dengan koleksi 33 angka.

Arrigo Sachi mengatakan Juventus bisa berada di posisinya ini karena kekuatan mental yang mereka miliki.

Sacchi juga memperingatkan Inter bahwa Juve bisa menjegal mereka dalam perburuan Scudetto karena punya keuntungan yang tak dimiliki Nerrazurri.

BACA JUGA:Gol, Assist, dan Kartu Pertama Luka Jovic di AC Milan

“Juventus, yang bermain sepak bola berdasarkan perhatian bertahan dan serangan balik, sedang berkembang.

Pasukan Allegri mempunyai kemauan yang kuat dan hal itu juga terlihat pada laga terakhir melawan Monza," ucapnya pada Radio Rossonera, via Sempre Milan.

"Mereka tidak pernah menyerah, dan kemudian mereka tidak memiliki komitmen di Eropa: sebuah keuntungan yang bagus," seru Sacchi.

CEO Inter Milan Giuseppe Marotta sebelumnya pernah mengatakan bahwa Juventus tak bisa dicoret dalam perburuan Scudetto musim ini.

BACA JUGA:Radja Nainggolan jadi pemain terakhir yang direkrut Bhayangkara FC

Kategori :