Jaga Netralitas Selama Proses Pilkada

Minggu 25 Aug 2024 - 20:15 WIB
Reporter : Thom Yorke
Editor : Thom Yorke

* Pj Wako Apresiasi KPU Persiapkan Pilkada

PAGARALAM POS, Pagaralam – Penjabat (Pj) Wali Kota Pagaralam, H Lusapta Yudha Kurnia SE MM menghadiri rapat koordinasi persiapan pendaftaran dan pemeriksaan kesehatan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pagaralam dalam rangka Pilkada tahun 2024.

Acara ini berlangsung di Ruang Serbaguna Hotel Favour Pagaralam, Sabtu (24/8).

Rapat koordinasi ini diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pagaralam dan dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk perwakilan Polres, perwakilan Kejaksaan Negeri (Kajari), Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, partai politik, serta Liaison Officer (LO) dari pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pagaralam.

BACA JUGA:Bersinergi Berikan Pelayanan Terbaik

Dalam sambutannya, H Lusapta Yudha Kurnia menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada KPU Kota Pagaralam atas persiapan yang telah dilakukan untuk Pilkada tahun 2024 ini.

Menurutnya, rapat koordinasi tersebut sangat penting untuk memberikan pemahaman kepada seluruh pihak terkait mengenai tahapan-tahapan yang akan dilaksanakan menuju Pilkada serentak 2024.

“Pemerintah Kota Pagaralam siap bersinergi dan mendukung KPU dalam menyelenggarakan semua tahapan Pilkada demi terciptanya suasana yang damai, kondusif, dan bebas dari konflik,” ujar H Lusapta Yudha Kurnia.

BACA JUGA:Siapkan Skema Pengamanan TPS

Ia menekankan pentingnya profesionalisme, integritas, kejujuran, dan keadilan dalam setiap tahapan Pilkada.

Lusapta Yudha Kurnia juga mengingatkan semua pihak untuk menjaga netralitas selama proses Pilkada berlangsung.

BACA JUGA:Lestarikan Tradisi Budaya Liwetan

“Semoga tahapan demi tahapan dapat dilakukan sebaik-baiknya dengan profesional, mempunyai integritas, jujur dan adil serta senantiasa menjaga netralitas, sebab hal tersebut merupakan modal yang sangat penting dan berharga dalam mengawal tegaknya demokrasi,” tambahnya.

Dengan adanya rapat koordinasi ini diharapkan Pilkada Kota Pagaralam tahun 2024 dapat berlangsung dengan lancar dan sukses, serta menghasilkan pemimpin yang amanah dan mampu membawa kemajuan bagi Kota Pagaralam. (*)

Kategori :