KORANPAGARALAMPOS.CO - Drama korea My ID is Gangnam Beauty ini diangkat berdasarkan Naver Webtoon dengan judul yang sama karya Gi Maeng Gi. Baik drama dan webtoonnya berhasil meraih popularitas.
Drama korea ini adalah arahan dari sutradara Choi Sung Bum dan Choi Soo Young sebagai penulisnya. Drama dengan 16 episode rilis pada 2018 dan hingga kini masih menjadi tontonan seru yang sayang untuk kita lewatkan.
Masing-masing episodenya memiliki durasi tonton selama 1 jam. My ID is Gangnam Beauty, drama besutan rumah produksi Art & Culture.
Sinopsis My ID is Gangnam Beauty menceritakan kehidupan seorang wanita jelek yang berubah menjadi cantik setelah menjalani operasi.
My ID is Gangnam Beauty memiliki sinopsis bergenre comedy, drama, dan romance. Drama Korea ini masuk dalam daftar Viu top 10 minggu ini dan berada di urutan ketiga.
BACA JUGA:Doctor Cha, Drakor Tentang Orang Ketiga yang Hangat dan Penuh Luka
Kang Mi Rae Sering Dibully
Sinopsis My ID is Gangnam Beauty akan mengikuti kehidupan Kang Mi Rae sebelum ia berubah menjadi gadis yang cantik.
Sejak kecil, karena wajahnya yang dinilai jelek, ia kerap mendapatkan perlakuan buruk dari teman-teman sekolah maupun sekitarnya.
Saat SMP, ia memiliki tubuh yang gemuk. Setelah memasuki masa SMA, Kang Mi Rae memutuskan untuk mengubah penampilannya, ia mulai melakukan diet.
Ia berharap, masa sekolahnya kali ini bisa diperlakukan baik seperti teman-teman lainnya. Namun, ia tetap saja mendapatkan perundungan.
Apalagi, ia sempat ditolak karena menyatakan perasaan kepada pria yang disukainya. Hal ini membuat Kang Mi Rae merasa malu dan semakin tidak percaya diri.
BACA JUGA:Sinopsis Drama Love to Hate You, Kala Rasa Benci Berubah Jadi Cinta
Kang Mi Rae Melakukan Operasi
Kini usia Kang Mi Rae sudah mencapai 20 tahun. Ia ingin masuk ke universitas dan mendambakan kehidupan normal.
Karena itulah, ia memutuskan untuk melakukan operasi plastic supaya bisa merasa dicintai oleh orang-orang sekitarnya. Bahkan, keputusannya ini mendapatkan dukungan dari sang ibu