PAGARALAMPOS.CO- Mungkin keberadaan Pulau Padar tidak se-terkenal Pulau Komodo ataupun Pulau Rinca, namun keindahan Pulau Padar tidak kalah cantiknya dengan kedua pulau tersebut.
Letak Pulau Padar cenderung lebih dekat dengan Pulau Rinca dibandingkan dengan jarak ke Pulau Komodo dan dipisahkan oleh Selat Lintah.
Pulau Padar adalah salah satu destinasi wisata yang terletak di Nusa Tenggara Timur (NTT), Indonesia.
Pulau ini terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau, terutama pemandangan dari puncak Bukit Padar yang menakjubkan.
BACA JUGA:Legenda Pantai Manis Menjadi Daya Tarik Tersendiri Bagi Wisatawan
Dahulu, sebelum menjadi destinasi pariwisata di NTT, pulau ini memang habitat bagi komodo.
Hingga akhirnya hewan khas Indonesia ini sudah tak ada lagi di sana.Lokasi Pulau Padar berada sekitar 20 mil atau 30 km dari Labuan Bajo.
Sebuah kampung nelayan yang ada di bagian paling barat Pulau Flores.
Rute yang bisa pengunjung gunakan untuk ke Padar yakni dengan menggunakan speed boat.
BACA JUGA:Pesona Alam Wisata Air Terjun Berunyau, Kapuas Hulu
Biasanya membutuhkan waktu sekitar dua jam perjalanan.
Perjalanan ke destinasi wisata ini mungkin akan mengingatkan Anda jika pernah berkunjung ke Gili Labak di Madura atau saat berwisata ke Pulau Noko Gili Trawangan .
Namun keindahan alamnya pasti tak kalah dan terkesan terpukau.
Untuk mencapai puncak Bukit Padar, pengunjung harus menempuh perjalanan yang cukup menantang.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata Yang Wajib Dikunjungi Jika Berlibur Ke Wonogiri