KORANPAGARALAMPOS.CO- Decibel adalah salah satu film Korea terbaru. Film ini sudah memulai proses syuting sejak tanggal 20 April 2021. Sementara untuk penayangannya pada 16 November 2022 lalu.
Sinopsis film Decibel memiliki alur yang menegangkan. Pasalnya, film Decibel memang bergenre aksi sehingga sinopsis yang tersaji mampu mengundang penasaran.
Lantas seperti apa sinopsis film Korea ini? Yuk simak sinopsisnya dibawah. Film ini mengisahkan mengenai ledakan bom yang menggemparkan kota. Tak heran karena bom meledak tepat di tengah kota.
Bom ini membuat suasana jadi ricuh dan tak kondusif. Sebenarnya ledakan yang terjadi karena serangkaian kejadian setahun lalu.
BACA JUGA:Sinopsis Kalian Pantas Mati, Film Horor Misteri Arwah Pendendam!
Sebelumnya telah terjadi penyerangan di kapal selam dan melibatkan tokoh penting.
Pihak yang terlibat tersebut bersatu untuk menghentikan bom. Adapun pihak tersebut meliputi komandan kapal selam yang bernama Kang Do Young.
Kemudian ada pula reporter bernama Oh Dae Oh. Selain itu, masih ada banyak pihak lainnya yang ikut turun tangan.
BACA JUGA:Sinopsis Blonde, Film Drama Nestapa Hidup Marilyn Monroe
Trailer Film Decibel
Selain menyajikan sinopsis yang menegangkan, film Decibel juga sudah menayangkan trailer.
Dalam trailer resminya, terlihat mantan komandan angkatan laut yang berupaya menyelamatkan anak kecil ketika ada ledakan bom di gedung. Terungkap pula bahwa target selanjutnya ialah kursi di Stadion Utama Incheon Asiad.
Padahal dalam stadion tersebut sedang banyak penonton. Setidaknya ada ribuan orang tengah menyaksikan laga pertandingan sepak bola.
Sang mantan komandan lantas mendapatkan peringatan melalui telepon. Peringatan tersebut berbunyi bahwa bom bisa meledak secara otomatis apabila intensitas suaranya lebih dari 100 dB.
BACA JUGA:Sinopsis Film Mirror Mirror, Kisah Putri Salju yang Tak Biasa